Dua Anggota TNI AD Kedapatan Bawa Sabu di Bandara Soekarno Hatta
Dua anggota TNI itu diduga sebagai kurir. Sebab, dari hasil pengembangan tim juga menangkap pemesan narkoba tersebut berinisial A di Bogor, Jawa Barat.
Dua anggota TNI berinisial Serka HJS dan Serka H ditangkap di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (2/3) sekitar pukul 16.00 WIB. Keduanya diamankan karena diduga membawa narkotika jenis sabu.
"Benar dari hasil pengembangan informasi pada tanggal 2 Maret 2019, pukul 16.00 Wib telah diadakan penangkapan oleh Tim Gabungan Pomdam Jaya, Polri, Bea Cukai terhadap dua oknum personel TNI AD atas nama Serka HJS dan Serka H," kata Kapendam Jaya Kolonel (Inf) Kristomei Sianturi dalam keterangan tertulis, Senin (4/3).
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Kenapa polisi dipecat karena narkoba? Jadi personel yang kita PTDH itu mayoritas kasus disersi. Ada juga kasus narkoba dua personel yang sudah kita sidangkan, " tuturnya.
-
Kenapa prajurit TNI menganiaya anggota KKB? Penyiksaan itu dilakukan prajurit TNI diduga kesal atas sikap Denius Kogoya yang ingin menebar teror membakar puskesmas kala itu.
-
Kenapa prajurit TNI mengamankan 'penyusup' tersebut? Salah satu tugas prajurit TNI adalah menjaga segala macam bentuk ancaman demi kedaulatan dan keselamatan bangsa Indonesia.
Kristomei menyebutkan, keduanya berasal dari kesatuan Denma Mabes Angkatan Darat (AD). Dari tangkapan itu, tim temukan barang bukti sabu.
"Hasil pemeriksaan didapat bahwa yang bersangkutan membawa sabu seberat brutto 48,97 gram," katanya.
Dua anggota TNI itu diduga sebagai kurir. Sebab, dari hasil pengembangan tim juga menangkap pemesan narkoba tersebut berinisial A di Bogor, Jawa Barat.
"Dari hasil pengembangan pemeriksaan juga diadakan penangkapan terhadap Saudara A di Bogor sebagai pemesan, dapat barang bukti 0,70 gram," pungkasnya.
Saat ini tim tengah melakukan pemeriksaan terhadap keseluruhan tersangka dan melakukan pengembangan terkait kasus tersebut.
Baca juga:
BNN Tangkap Anggota TNI Diduga Bandar 50 Ribu Pil Ekstasi di Sumsel
Video Penangkapan Anggota TNI Terlibat Narkoba Tersebar, 17 Polisi Dimutasi
Bawa 4 Kg Sabu, Oknum Anggota TNI dan 2 Sipil di Medan Diciduk Polisi
Selundupkan 44 Kg sabu, Koptu Nurdiyanto dituntut penjara seumur hidup
2 Anggota TNI Bukit Barisan pemadat terancam dipecat tak hormat
2 Anggota TNI Bukit Barisan jadi kurir narkoba milik napi di Salemba