Duduk Perkara Youtuber Nyaris Diamuk Ojol Gara-Gara Konten Halau Pengendara Lawan Arah
Kapolres Jaksel meninjau lokasi keributan antara Youtuber Laurendra dengan sejumlah ojek online
Kapolres Jaksel meninjau lokasi keributan antara Youtuber Laurendra dengan sejumlah ojek online
Duduk Perkara Youtuber Nyaris Diamuk Ojol Gara-Gara Konten Halau Pengendara Lawan Arah
Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi meninjau lokasi keributan antara Youtuber Laurendra dengan sejumlah ojek online di depan warung makan Ayam Bakar Wong Solo, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.
Ade menjelaskan duduk perkara ribut-ribut tersebut. Dia mengakui jalan yang menjadi lokasi konten youtuber menghalau pengendara banyak terjadi pelanggaran. Mulai dari melawan arus sampai memaksa putar balik di lokasi yang dilarang.
- Kisah YouTuber Cantik Pernah Jadi Korban Penusukan Teman Sendiri, Kini Jadi Pengusaha Sukses & Sudah Punya Anak
- YouTuber Laurendra Cs Bentrok dengan Ojol, Ingat Ini Sanksi Bagi Pengendara Lawan Arus di Jalan
- Kasus Ribut dengan Youtuber Konten Cegat Motor Lawan Arah, Satu Pengemudi Ojol Diciduk
- Dua Youtuber Ini Masuk Bui, Gara-Gara Promosikan Judi Online
"Jadi akar masalahnya adalah, masih kami temukan adanya masyarakat yang melanggar rambu tidak boleh melawan arus tetapi mereka melawan arus. Kemudian tidak boleh putar balik, mereka melakukan putar balik,"
kata Ade Ary kepada wartawan, Rabu (16/7).
merdeka.com
Oleh sebab itu, Ade mengimbau pengendara mematuhi aturan rambu-rambu lalu lintas baik, ada atau tidaknya petugas di lokasi. Meskipun, saat ini telah ada tilang ETLE mobile dan tilang manual, namun pelanggaran masih kerap terjadi.
"Seperti kucing-kucingan. Ini kami membutuhkan kesadaran masyarakat ada atau tidak ada petugas di lapangan. Tetapi ada rambu di situ bahwa jalan ini adalah satu arah," tutur dia. "Tolong jangan dilanggar, karena itu juga sangat membahayakan keselamatan pelanggar dan keselamatan pengguna jalan lain. Kita tahu bahwa jalan umum ini adalah fasilitas bersama, di mana harus terjadi saling toleransi," sambungnya.
Ade menyampaikan bakal ada penebalan petugas gabungan dari Polisi, TNI, dan Pemerintah Daerah untuk penjagaan di lokasi.
Tujuannya guna memberikan edukasi dan imbauan kepada para pengendara 'bandel'.
"Kami sama-sama disini hadir untuk melakukan edukasi mohon dengan hormat masyarakat yang menggunakan jalan di Jalan Kyai Hj, Abdullah Syafei di daerah Tebet,"
imbuh Ade Ary.
Selain imbauan, Ade mengingatkan kepada para konten kreator atau youtuber untuk lebih dahulu berkoordinasi dengan pejabat di daerah setempat. Hal itu guna menjaga ketertiban di wilayah dan mencegah terjadinya konflik antar masyarakat.