FOTO: Terungkap, Ini Penampakan Uji Coba Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Harga Rp15 Ribu
Simulasi makan siang gratis ini menghadirkan empat menu, mulai dari gado-gado hingga siomay. Berikut penampakannya!
Simulasi makan siang gratis ini menghadirkan empat menu, mulai dari gado-gado hingga siomay. Berikut penampakannya!
FOTO: Terungkap, Ini Penampakan Uji Coba Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran Harga Rp15 Ribu
Penampakan gado-gado yang menjadi salah satiu menu dalam simulasi program makan siang gratis di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, pada Kamis (29/2) siang. Makan siang gratis merupakan program unggulan pasangan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Sementara, simulasi program makan siang gratis ini diadakan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.
Dalam simulasi tersebut, terdapat empat menu makan siang gratis yang dihadirkan di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang. Keempat menu tersebut masing-masing disajikan dengan tabel kandungan gizi dan dibanderol Rp15.000.
- FOTO: Tak Pernah Sepi, Warga Ramai Datang ke Tempat Ini untuk Cukur Rambut dan Makan Gratis di Depok
- FOTO: Lahapnya Siswa SD di Jakarta Santap Makan Bergizi Gratis, Ini Menunya!
- FOTO: Gibran Uji Coba Makan Gratis di SDN 4 Kota Tangerang, Ada Menu Fuyunghai, Melon sampai Susu
- Uji Coba Makan Siang Gratis ala Prabowo di SMP Tangerang, Ternyata Menunya Ada Nasi, Gado-Gado, hingga Siomay
Menu makan siang gratis pertama adalah nasi ayam tepung. Di dalamnya terdapat lauk pauk berupa ayam tepung, perkedel tahu, sayur capcay, serta dilengkapi pisang.
Selanjutnya, untuk menu makan siang gratis kedua adalah nasi semur telur ayam. Lauk pauk menu ini terdiri dari semur telur ayam, tempe goreng tepung, tumis buncis wortel, serta dilengkapi pisang.
Menu ketiga dalam simulasi program makan gratis ini adalah gado-gado. Menu tersebut disajikan dengan tambahan telur ayam rebus dan pisang.
Sedangkan, menu keempat adalah siomay. Menu siomay simulasi makan gratis Prabowo-Gibran ini dilengkapi oleh telur rebus, tahu kukus, kol dan pisang sebagai buah pelengkapnya.
Sebagai informasi, kandungan kalori masing masing menu simulasi makan siang gratis Prabowo-Gibran Rp15.000 tersebut berkisar 560-an sampai 590-an Kkal per porsi.
Diketahui, makan siang gratis ini merupakan program unggulan Prabowo-Gibran yang saat ini unggul dalam hitung cepat atau quick count Pilpres 2024 di berbagai lembaga survei.