FX Rudy Selalu 'Adu Banteng' Dengan Ganjar Pranowo Setiap Bertemu
Rudy menyebut, berjabat tangan dengan cara menempelkan dahi masing-masing tersebut diartikan sebagai sama-sama memandang.
Dua pejabat di Jawa Tengah ini mempunyai gaya tersendiri untuk menunjukkan keakraban saat saling bertemu. Sambil bersalaman, mereka beradu jidat atau dahi dan saling memandang, layaknya dua rival pesepakbola yang akan berselisih. Kedua pejabat tersebut adalah Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo (Rudy) dan Gubernur Ganjar Pranowo.
FX Hadi Rudyatmo mengaku jika kebiasaan tersebut hanya ia lakukan saat bertemu dengan Ganjar Pranowo. Sedangkan dengan orang lain, tidak pernah dilakukan, Ketua DPC PDIP Kota Solo itu hanya bersalaman saja. Sedangkan dengan Ganjar, setelah bersalaman, tradisi tersebut ia lakukan.
-
Di mana Ganjar Pranowo bertemu dengan pelaku UMKM? Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menghadiri silaturahmi bersama Asosiasi Pengusaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (9/1/2024).
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Apa yang diikuti Ganjar Pranowo di Malam Satu Suro? Pada Selasa (18/7) malam, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengikuti prosesi Kirab Pusaka Dalem Praja Mangkunegaran, Kirab itu dilaksanakan untuk menyambut malam 1 Sura Jimawal 1957 atau tahun baru dalam kalender Jawa.
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui saat di Indramayu? Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mendengarkan pengakuan mengejutkan saat berdialog dengan dari nelayan Indramayu.
"Ini kebiasaan sudah kita lakukan lama, sebagai sebuah keakraban dan tidak ada maksud lain," ujar Rudy, Jumat (11/10).
"Setiap kali salaman dengan Pak Ganjar, saya gathuk bathuk (tempel dahi) dari dulu. Ini bukan Seruduk an (adu Banteng)," imbuhnya.
Rudy menyebut, berjabat tangan dengan cara menempelkan dahi masing-masing tersebut diartikan sebagai sama-sama memandang.
"Bedo karo (beda dengan) cipika cipika, itu tidak saling memandang," katanya lagi.
Tak berbeda dengan Rudy, Ganjar pun menganggap apa yang dilakukan tersebut sebagai hal yang biasa. Tradisi tersebut sudah dilakukan lama. Bahkan dalam pembicaraan saat bertemu keduanya sering menggunakan bahasa Jawa ngoko (kasar).
"Biasa saja, saya sama Pak Rudy kan berteman sejak dahulu. Tidak ada yang spesial," katanya.
Sebelumnya, saat kunjungan kerja di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Putri Cempo, Solo, Rabu (9/10) lalu, Ganjar terlihat saling adu jidat. Momen tersebut juga terlihat saat keduanya bertemu dalam acara lainnya.
Baca juga:
Kunjungi Putri Cempo, Ganjar Optimis Jateng Bisa Atasi Sampah
Ganjar Minta Wali Kota Solo Turun Tangan Atasi Kebakaran di TPA Putri Cempo
Ganjar Sebut Peneliti dan yang Bicara Soal Pemekaran Wilayah Harus Kredibel
Ganjar Pranowo Tegaskan Tak Ada Urgensi Pemekaran Wilayah Soloraya
Ganjar Sebut Wacana Pemekaran Wilayah Soloraya Tidak Relevan
Ganjar Beberkan Urgensi Penyelenggaraan Kongres Sampah