Gengster juga berulah di Tambun, sepeda motor warga raib
Gengster juga berulah di Tambun, sepeda motor warga raib. Bersama dengan petugas piket Polsek Tambun, korban kembali lagi ke lokasi. Rupanya sepeda motornya sudah raib. Korban pun membuat laporan polisi terkait kejadian itu.
Sekelompok pemuda tanggung diduga gengster atau geng motor juga berulah di Tambun, Kabupaten Bekasi pada Senin (5/6) dini hari. Bahkan, kelompok tersebut berhasil menggasak sepeda motor milik seorang pengguna jalan di wilayah setempat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun merdeka.com, para pelaku berhasil menggasak sepeda motor milik Askarul Umar (24) ketika hendak pulang ke rumah di Jalan Mawar V RT 02/RW 27, Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, sekitar pukul 00.20 Wib.
Korban yang mengendarai sepeda motor Honda Vario B 4775 FFT dari arah Bekasi Timur tiba-tiba diikuti oleh sekelompok pemuda membawa sejumlah senjata tajam di Jalan Raya Sultan Hasanudin, Kecamatan Tambun Selatan.
Merasa tidak aman, korban kemudian menepi, dan memarkir sepeda motor di tepi jalan, kemudian melarikan diri, dan menuju ke kantor Polsek Tambun.
Bersama dengan petugas piket Polsek Tambun, korban kembali lagi ke lokasi. Rupanya sepeda motornya sudah raib. Korban pun membuat laporan polisi terkait kejadian itu.
Kapolsek Tambun, Kompol Boby Kusumawardhana mengatakan, pihaknya menangkap empat orang dalam kejadian itu. Dua merupakan anggota pendukung sepak bola, dua lagi merupakan anggota dari kelompok yang mencegat korban.
"Tapi mereka tidak ada yang tahu yang mengambil sepeda motor korban, kami juga tidak mendapati mereka membawa senjata tajam," katanya.