Genjot Herd Immunity, Polda Metro Buka Gerai Vaksinasi di Wilayah Aglomerasi
Mukti menerangkan dari laporan yang diterima, gerai vaksin di wilayah tersebut dilakukan secara mobile (tidak menetap) dengan target 200 orang pergerai.
Polda Metro Jaya menggencarkan program vaksinasi untuk menggenjot Herd Immunity (kekebalan komunitas). Kali ini digelar di sejumlah wilayah aglomerasi (wilayah penyanggah) Ibu Kota.
Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Mukti Juharsa yang mengunjungi gerai vaksinasi merdeka di Cisauk, Tangerang Kabupaten pada Rabu (29/9).
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto terhadap jajarannya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Bagaimana cara Polda Metro Jaya mengantisipasi kemacetan selama kunjungan Paus Fransiskus? Sehingga saya menghimbau kepada masyarakat mencermati ini khususnya tanggal 5 untuk bisa memperhatikan, menyesuaikan, khususnya arus lalu lintas dimana nanti ada pengalihan di titik-titik tertentu," tutur Heru.
-
Siapa yang melaporkan kehilangan Kaesang ke Polda Metro Jaya? Sejumlah eksponen Aktivis 98 turut melayangkan aduan atas kabar hilangnya Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep ke Polda Metro Jaya. Demikian disampaikan Juru bicara eksponen Aktivis 98, Antonius Danar.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
Mukti menerangkan dari laporan yang diterima, gerai vaksin di wilayah tersebut dilakukan secara mobile (tidak menetap) dengan target 200 orang pergerai.
"Laporan dari Lurah Cisauk Ibu Aci Sulastriyana dan Kapolsek Cisauk AKP Chairul Ridha menyampaikan bahwa setiap harinya Gerai berpindah tempat atau mobile ke lokasi pemukiman dimana Banyak warga yang belum mendapatkan vaksin dengan target 200 vaksin pergerai," kata Mukti dalam keterangannya.
Mukti menyampaikan apresiasi kepada para relawan yang mau membantu percepatan vaksinasi yang bekerjasama Polsek Cisauk. Hal ini untuk mempermudah masyarakat yang belum melakukan vaksinasi.
"Untuk daerah penyangga khususnya di wilayah Tangerang saat ini sudah mencapai 67 persen," jelasnya.
Diketahui, program vaksinasi merdeka untuk wilayah aglomerasi sudah digelar selama satu bulan yakni mulai 1 September 2021. Program ini merupakan program lanjutan dari program yang sudah dilakukan di wilayah Ibukota.
Baca juga:
Menkes Minta Daerah Aglomerasi Solo Raya Tingkatkan Capaian Vaksinasi
Ahli Biologi Molekuler: Terlalu Prematur Bicara Vaksin Booster Berbayar
Menkes Minta Daerah Aglomerasi Solo Raya Tingkatkan Capaian Vaksinasi Covid
Katadata: 70 Persen Masyarakat Tidak Setuju Vaksin Berbayar
Pasokan Vaksin Covid-19 Terbatas, Capaian Vaksinasi di Ciamis Masih 22 Persen
Bangkit di Tengah Pandemi Lewat Karya Kerajinan Tangan Makrame