Gunung Merapi Erupsi, BPBD Sleman Minta Warga Turgo Mengungsi
Warga di Turgo ini tinggal di tepian Sungai Boyong. Sungai Boyong sendiri menjadi arah luncuran awan panas guguran.
Gunung Merapi kembali mengeluarkan awan panas guguran pada Rabu (27/1). Rentetan awan panas guguran tercatat berulangkali terjadi di Gunung Merapi.
Menanggapi kondisi Gunung Merapi terkini, Kepala Pelaksana BPBD Sleman Joko Supriyanto meminta warga di Pedukuhan Turgo, Purwobinangun, Pakem, Sleman untuk turun dan mengungsi.
-
Kapan Gunung Merapi meletus? Awan panas guguran itu terjadi pukul 20.26 WIB yang mengarah ke barat daya (Kali Bebeng) arah angin ke timur.
-
Kapan Gunung Semeru meletus? Gunung Semeru terus bergejolak dalam beberapa pekan terakhir. Terbaru gunung tertinggi di Pulau Jawa itu kembali erupsi pada Minggu (31/12) dini hari. Letusannya disertai lontaran abu yang mengarah ke arah selatan dan barat daya.
-
Dimana Gunung Merapi terletak? Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta mengalami 71 kali gempa guguran.
-
Apa yang terlihat meluncur dari kawah Gunung Merapi? Semakin dekat ke puncak, terlihat sebuah guguran lava meluncur dari kawah dengan batu-batunya yang masih merah memancarkan nyala api.
-
Apa yang dikeluarkan Gunung Merapi pada Rabu dini hari? Gunung Merapi bergejolak lagi. Pada Rabu (2/8) dini hari pukul 00.00 hingga pagi pukul 06.00, gunung api paling aktif di tanah Jawa ini mengeluarkan 8 kali guguran lava.
-
Kapan Gunung Dempo meletus? Gunung Dempo Pagaralam, Sumatera Selatan, mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati sekitar 2.000 meter di atas puncak, Selasa (25/7) pukul 21.15 WIB.
Joko menerangkan ada 150-an warga di Dusun Turgo yang berasal dari dua RT. Joko menuturkan warga untuk sementara diminta turun dan mengungsi di SD Sanjaya Tritis.
Joko menerangkan warga di Turgo ini tinggal di tepian Sungai Boyong. Sungai Boyong sendiri menjadi arah luncuran awan panas guguran.
"Tadi kami ditelpon Bu Hanik aktivitasnya semakin meningkat. Mohon ditindaklanjuti, bagaimana baiknya. Maka saya suruh ngungsi saja. Warga jumlahnya 150-an. Ke SD sementara ke situ. Karena tinggal di tepi sungai Boyong," ujar Joko saat dihubungi.
Hingga saat ini, Gunung Merapi masih berstatus Siaga atau level III. Status ini sudah ditetapkan BPPTKG Yogyakarta sejak 5 November 2020 lalu.
Baca juga:
Penerbangan di Bandara Adi Soemarmo Solo tak Terdampak Erupsi Gunung Merapi
Gunung Merapi Erupsi, Boyolali Alami Hujan Abu
Warga Cangkringan Sempat Panik saat Lihat Merapi Keluarkan Awan Panas
Gunung Merapi Keluarkan 14 Kali Awan Panas Dalam Tempo 4 Jam, Begini Kronologinya
Selama 6 Jam, Gunung Merapi Keluarkan 23 Kali Awan Panas Guguran
Kurun Waktu 4 Jam, Gunung Merapi Muntahkan 12 Kali Awan Panas