Gus Jari yang mengaku Nabi Isa akhirnya mengucap syahadat
Batu yang disebut Nur Muhammad dan disakralkan oleh pengikut Gus Jari juga dibongkar.
Raden Aryo alias Gus Jadi (40) warga asal Dusun Gempol, Desa Karangpakis, Kecamatan Kabuh Kabupaten Jombang, Jawa Timur, akhirnya kembali ke jalan yang benar. Dia mengucap kalimat syahadat setelah sebelumnya mengaku sebagai Nabi Isa habibullah dan mendapat wahyu akhir zaman.
Kesaksian Gus Jari ini dilakukan di hadapan Ketua MUI Jombang KH Cholil Dahlan, Komisi Fatwa, Komisi Dakwah dan Kemenag Jombang, Senin (29/2).
Selain membaca kalimat syahadat ulang, Gus Jari bersama para pengikutnya juga membaca istighfar dan membuat surat pernyataan dari MUI.
Di waktu yang bersamaan, aparat yang hadir juga membongkar batu yang berada di dalam masjid. Oleh para pengikut Gus Jari, batu yang disebut Nur Muhammad tersebut sempat dikeramatkan.
MUI Jombang mensyahadatkan Gus Jari ©2016 merdeka.com/imam mubarok
-
Kapan Janjang Saribu diresmikan? Tembok ini telah diresmikan oleh Bupati Agam pada tahun 2013.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Kapan Ragit Jalo diburu masyarakat Palembang? Biasanya, ragit jalo diburu oleh masyarakat Palembang ketika Ramadan.
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
-
Kapan Alun-alun Pataraksa diresmikan? Pemerintah Kabupaten Cirebon meresmikan Alun-alun Pataraksa pada 10 November 2023.
-
Kapan Pallu Butung sering diburu? Makanan tersebut banyak dicari ketika Bulan Ramadan karena cocok sebagai menu berbuka puasa.
Sebelumnya, Gus Jari mengaku sebagai Nabi Isa habibullah dan mendapat wahyu akhir zaman. Gus Jari mendapat bisikan gaib saat sedang salat malam atau tahajud.
Jari juga mengaku bisa berkomunikasi dengan malaikat dan juga Tuhan. Tak hanya itu, dalam isi wahyu yang dia terimanya, dirinya harus meluruskan ajaran atau tafsiran yang menurutnya belum tepat alias melenceng.
"Dalam wahyu yang saya terima, akan datang tanda akhir zaman yang perlu pelurusan syariat, tarekat, hakikat dan makrifat," pungkas Jari kala itu.
Baca juga:
Warga Jombang mengaku Isa Habibullah dan mendapat wahyu akhir zaman
Pengakuan Gus Jari dapat wahyu akhir zaman usai tahajud
Didebat ulama saat diperiksa, Gus Jari ngotot jadi Isa Habibullah
Mengaku Nabi Isa, kejiwaan Gus Jari dipertanyakan
Fenomena nabi palsu, MUI minta ormas Islam introspeksi
Sepak terjang Gus Jari mengaku nabi Isa hingga berani menantang MUI