Hadapi gugatan Pilkada di MK, KPU siapkan materi
KPU Pusat juga meminta agar komisioner KPU di daerah menyiapkan bukti-bukti yang diperlukan.
Komisioner KPU, Arief Budiman mengatakan bahwa pihaknya akan segera menyiapkan segala sesuatunya untuk menjawab secara tertulis pembelaan di depan majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK). KPU sebagian besar menjadi pihak tergugat.
"Kami segera siapkan materi pembelaannya setelah sidang selesai. Lagipula kami kan juga sudah tahu apa yang akan menjadi materi gugatan sebelum persidangan," terang Arief di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Kamis (7/1).
Arief berharap seluruh proses sidang yang berjalan hari ini dapat dilakukan sesuai rencana dan berjalan dengan baik. Dia juga meminta agar komisioner KPU di daerah menyiapkan bukti-bukti yang diperlukan.
Komisioner KPU lainnya, Ida Budhiati menyampaikan bahwa pihaknya tetap melakukan pendampingan terhadap KPU daerah yang merasa perlu melakukan konsultasi.
"Selama 45 hari ke depan, kami membuka untuk konsultasi bagi yang perkaranya dilanjutkan. Kalau yang dismisal, bisa langsung menetapkan pasangan calon terpilih," kata Ida.
Saat ini proses sidang terus berlangsung. Tampak para pendukung menyaksikan jalannya sidang melalui halaman depan Gedung MK di mana disediakan layar televisi.
Baca juga:
Temuan KPK, ada beberapa calon kepala daerah punya banyak utang
Gugatan pilkada sudah ditutup, pasangan asal Papua tetap ngadu ke MK
Sidangkan gugatan pilkada, MK diminta tak jadi 'Mahkamah Kalkulator'
Yusril minta KPU batalkan kemenangan Cagub Ridwan di Pilgub Bengkulu
Menteri Yuddy ancam pecat 56 PNS tak netral saat Pilkada
-
Kapan Mahkamah Konstitusi memutuskan menolak gugatan Pilpres? Momen kunjungan kerja ini berbarengan saat Mahkamah Konstitusi memutuskan menolak gugatan Pilpres diajukan Kubu Anies dan Ganjar.
-
Apa yang diubah Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilpres 2024? Jumlah ini bertambah dari sebelumnya yang terbatas 17 orang. “Ada kesepakatan baru, sekarang 19 orang. Sebelumnya MK hanya memperbolehkan pemohon membawa 17 orang terdiri dari 15 saksi dan 2 ahli,” kata Fajar kepada awak media di Gedung MK Jakarta, Selasa (26/3/2024).
-
Apa yang diputuskan Mahkamah Konstitusi mengenai gugatan Pilpres? Momen kunjungan kerja ini berbarengan saat Mahkamah Konstitusi memutuskan menolak gugatan Pilpres diajukan Kubu Anies dan Ganjar.
-
Kenapa KEK Singhasari penting? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Kenapa Mulsunadi ditahan KPK? Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan DKPP menjatuhkan sanksi kepada Ketua KPU? DKPP menjelaskan, pelanggaran dilakukan Hasyim terkait pendaftaran pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden pada 25 Oktober 2023.