Hari ini Djarot jenguk Ahok ke Mako Brimob
Hari ini Djarot jenguk Ahok ke Mako Brimob. Djarot sempat memberikan sambutan dan menitipkan pesan pada tim yang bertugas melayani kesehatan masyarakat Jakarta. Djarot tidak lama di sana. Sebab, dia harus segera berangkat ke Mako Brimob untuk menjenguk Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama.
Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memberikan pembekalan kepada Tim Ketuk Pintu Layani Dengan Hati (KPLDH), Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta di Candi Bentar, Putri Duyung Ancol, Jakarta, Selasa (16/5).
Djarot sempat memberikan sambutan dan menitipkan pesan pada tim yang bertugas melayani kesehatan masyarakat Jakarta.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Kapan Hanung Cahyo Saputro dilantik? Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana melantik pejabat Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro di Gradhika Bhakti Praja Building, Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah, Jalan Pahlawan No 9 Semarang pada Minggu (24/9) kemarin.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Kenapa Ahok menahan Yosafat saat meniup lilin? Ahok lalu menahan Yosafat agar tidak ikut meniup lilin pada ulang tahun adiknya.
-
Kapan Kabinet Hatta II dibentuk? Kabinet Hatta II adalah susunan kabinet ke-9 yang dibentuk pada era perjuangan kemerdekaan.
-
Kapan Arca Totok Kerot ditemukan? Pada tahun 1981, penduduk melaporkan adanya benda besar dalam gundukan di tengah sawah. Gundukan tersebut digali hingga terlihat sebuah arca. Penggalian hanya dilakukan setengah badan saja yaitu pada bagian atas arca.
Djarot tidak lama di sana. Sebab, dia harus segera berangkat ke Mako Brimob untuk menjenguk Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki Tjahaja Purnama. "Saya tidak bisa lama di sini, karena setelah ini saya langsung ke Mako Brimob untuk menjenguk Pak Basuki (Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama)," kata Djarot di lokasi acara, Selasa (16/5).
Peserta dan warga yang hadir langsung merespon. Mereka menitipkan salam untuk Ahok.
"Salam ya Pak," ucap peserta.
"Salam untuk Pak Ahok, Pak," kata warga.
Setelah memberikan sambutan, Djarot turun dari panggung dan langsung menuju pintu keluar. Sebelum meninggalkan lokasi acara, Djarot menyempatkan diri melayani foto bersama Tim KPLDH. Tak hanya itu, ada juga warga yang berebut berswafoto dengan Djarot.
Baca juga:
Warga puas pelayanan kesehatan, Djarot banggakan program Ahok
Aksi massa nyalakan lilin di depok dibubarkan polisi
Ramai-ramai sebut Ahok dapat ancaman pembunuhan
Kapolri tegaskan tidak boleh ada deklarasi Minahasa Merdeka
Ini reaksi Wiranto soal Ahok diancam dibunuh
Ahok divonis 2 tahun bui, KY sebut itu kemerdekaan hakim