Hari Pahlawan, polisi Sukoharjo bagikan ratusan gelas jamu gendong
Hari Pahlawan, polisi Sukoharjo bagikan ratusan gelas jamu gendong. Aksi ini diikuti oleh Satuan Lalulintas dan Polsek Grogol serta Polres Sukoharjo. Ada sekitar 30 personel yang ikut membagikan jamu kepada pengguna jalan.
Aksi unik dilakukan puluhan anggota Polres Sukoharjo di momen peringatan Hari Pahlawan, 10 November hari ini. Mereka menggelar aksi simpatik di Simpang Empat Jalan Ir Soekarno Solo Baru dengan membagikan ratusan gelas jamu tradisional atau jamu gendong.
Kabagren Polres Sukoharjo, Kompol Sis Raniwati, mengatakan, selain memperingati Hari Pahlawan aksi ini juga dilakukan dalam rangka menyambut festival jamu yang akan digelar di The Park Mall 11-13 November besok.
"Aksi ini diikuti oleh Satuan Lalulintas dan Polsek Grogol serta Polres Sukoharjo. Ada sekitar 30 personel yang ikut membagikan jamu kepada pengguna jalan. Kami ingin mengingatkan masyarakat agar menghindari narkoba dan minuman keras dengan beralih ke jamu," ujarnya.
Dalam aksi tersebut, sejumlah Polwan menggendong jamu dan membawa poster bertuliskan 'jamu sebagai minuman khas Sukoharjo'. Mereka membagikan jamu yang dituang dari botol dengan berbagai rasa kepada pengguna jalan,
"Aksi ini juga bertujuan memasyarakatkan jamu asli Sukoharjo," ungkap Sis Raniwati.
Sis menambahkan, Kabupaten Sukoharjo penduduknya banyak yang berprofesi sebagai pengrajin jamu. Sedikitnya ada 200 gelas yang dibagikan kepada pengguna jalan yang melintas di kawasan bisnis Solo Baru.
Baca juga:
Puluhan ribu tweet Hari Pahlawan mendunia
Hari Pahlawan, Ganjar ajak ribuan pelajar bersih-bersih Teluk Penyu
Veteran di Bekasi bakal dapat insentif Rp 1 juta setiap bulan
Hari Pahlawan, guru dan tukang sampah di Purwakarta dapat Rp 50 juta
Merenungi sejarah Indonesia lewat foto karya Frans dan Alex Mendur
Mengintip museum 'pahlawan' foto Indonesia di Minahasa
Kemensos beri tunjangan kepada pahlawan dan perintis kemerdekaan
-
Kapan Hari Pahlawan diperingati di Indonesia? Setiap tanggal 10 November, masyarakat Indonesia memperingati Hari Pahlawan.
-
Kapan pertempuran besar di Surabaya yang menandai Hari Pahlawan? Dikutip dari laman semarangkota.go.id, sejarah singkat Hari Pahlawan 10 November dimulai saat pertempuran di Surabaya yang merupakan pertempuran besar antara pihak tentara Indonesia dan pasukan Inggris pada 10 November 1945.
-
Kapan peristiwa penting yang terjadi di Surabaya yang memicu peringatan Hari Pahlawan? 10 November tahun 1945 silam, sebuah peristiwa penting terjadi di tanah Surabaya. Para pemuda rela bertempur menghadapi tentara Belanda yang ingin kembali menguasai Indonesia.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Bagaimana prajurit Mataram akhirnya berjualan di Jakarta? Meskipun kalah perang, para prajurit yang kalah justru mulai berjualan di Jakarta dengan dua menu yaitu telur asin dan orek tempe.
-
Pajak apa yang diterapkan di Jakarta pada masa pasca kemerdekaan? Di dekade 1950-an misalnya. Setiap warga di Jakarta akan dibebankan penarikan biaya rutin bagi pemilik sepeda sampai hewan peliharaan.