Hati-Hati Terapkan Kembali PTM, Pemkot Tangsel Cermati Penularan Covid-19
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) sangat berhati-hati sebelum menerapkan kembali pembelajaran tatap muka (PTM) di tengah lonjakan kasus Covid-19. Mereka belum membuat keputusan terbaru meski pembelajaran jarak jauh (PJJ) rencananya berakhir Jumat (18/2).
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) sangat berhati-hati sebelum menerapkan kembali pembelajaran tatap muka (PTM) di tengah lonjakan kasus Covid-19. Mereka belum membuat keputusan terbaru meski pembelajaran jarak jauh (PJJ) rencananya berakhir Jumat (18/2).
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie telah meminta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) untuk berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan dan Satgas Covid-19, sebelum penetapan PTM kembali di sekolah.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa itu PPPK? PPPK adalah singkatan dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja. Dengan kata lain, seorang warga negara Indonesia yang memenuhi syarat bisa diangkat menjadi pegawai pemerintah berdasarkan perjanjian kerja dalam jangka waktu tertentu.
-
Kenapa PPPK diperkenalkan? Konsep PPPK diperkenalkan sebagai upaya untuk memberikan fleksibilitas dalam perekrutan pegawai bagi instansi pemerintah, memungkinkan mereka untuk menanggapi kebutuhan mendesak atau kebutuhan khusus tanpa melalui proses seleksi dan penerimaan PNS yang lebih panjang dan rumit.
-
Apa tujuan utama dari PKM? Secara umum, PKM bertujuan untuk mempersiapkan sumber daya mahasiswa yang berorientasi ke masa depan dan ditempa dengan transformasi Pendidikan Tinggi sehingga menjadi lulusan yang unggul, kompetitif, adaptif, fleksibel, produktif, berdaya saing dengan karakter Pancasila, serta memandu mahasiswa menjadi pribadi yang tahu dan taat aturan; kreatif dan inovatif; serta objektif dan kooperatif dalam membangun keragaman intelektual.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
"Saya sudah perintahkan Dinas Pendidikan untuk melakukan rapat teknis dengan Dinas Kesehatan dan Satgas Covid -19, untuk mencermati angka terakhir berapa. Ada dua pencermatannya, pertama penularan di masyarakat dan kedua di sekolah," jelas Benyamin.
Pertimbangkan Jumlah Kasus dan Level PPKM
Dia menerangkan, angka kasus positif covid-19 di kalangan siswa sekolah di Tangsel sempat mencapai 500 kasus. Angkanya kemudian turun menjadi 300 kasus. Tingginya kasus di sekolah ini memaksa pembelajaran jarak jauh (PJJ) kembali diberlakukan sejak Senin (7/2) kemarin.
"Sekarang berapa, kalau angka sudah kecil silakan PTM lagi, dengan catatan tidak 100 persen mungkin 50 atau 70 persen disesuaikan dengan kondisi Covidnya," terang dia.
Selain itu, penyesuaian pelaksanaan PTM juga mesti dilakukan dengan memerhatikan level PPKM yang diterapkan di Tangsel. Sebab, kata Benyamin, dari data terakhir 300 siswa positif Covid-19 itu, umumnya tertular dari transmisi keluarga.
"Disesuaikan juga dengan leveling (PPKM) kita, ini harus diperhatikan. Karena di sekolah sudah dilakukan prokes, tapi mengantarkan dan menjemput itu terjadi kerumunan. Karena dari data yang saya dapatkan, semua yang terpapar covid itu dari klaster keluarga, dan klaster keluarga itu semua dari klaster kerumunan," ungkap Benyamin.
Dengan begitu, Pemkot Tangsel akan sangat hati-hati dalam penetapan pelaksanaan PTM kembali, agar lonjakan kasus positif Ccovid-19 bisa dikendalikan.
"Makanya saya mengambil sikap konservatif saja, saya hati-hati sajalah," tutupnya.
(mdk/yan)