Hidayat Nur Wahid Ajak Generasi Muda Mencintai Museum
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid mengajak semua lapisan masyarakat untuk gemar mengunjungi museum. Karena museum merupakan tempat untuk menyimpan jejak peradaban bangsa. Karena itu, mengunjungi museum bisa membangkitkan rasa cinta dan bangga terhadap bangsa.
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid mengajak semua lapisan masyarakat untuk gemar mengunjungi museum. Karena museum merupakan tempat untuk menyimpan jejak peradaban bangsa. Karena itu, mengunjungi museum bisa membangkitkan rasa cinta dan bangga terhadap bangsa.
"Seluruh peninggalan yang disimpan di museum, bisa membangkitkan inspirasi dan membangun kreativitas. Karena itu mari kita mengunjungi museum," kata Hidayat menambahkan.
-
Di mana Museum Radya Pustaka berada? Melansir dari situs resmi surakarta.go.id, museum tertua di Indonesia ini berada di Jalan Slamet Riyadi Solo dan tak jauh dari Taman Sriwedari.
-
Apa yang diabadikan di Museum Monpera? Museum ini dibangun untuk mengenang seluruh jasa para pejuang Palembang. Berkunjung ke Museum Monpera, Melihat Sejarah Hingga Mengenang Jasa Perjuangan Rakyat Membela Tanah Palembang Setiap jengkal perjuangan rakyat Indonesia dalam mempertahankan tanah kedaulatannya tentu patut dikenang dan diapresiasi setinggi-tingginya. Agar kenangan tersebut bisa terjaga dengan baik, dibuatlah sebuah museum sebagai wadahnya.
-
Apa yang ditampilkan di Museum Muhammadiyah? Museum tersebut berisi tentang perjuangan Muhammadiyah sejak lahir sampai hari ini.
-
Di mana MRT Jakarta berada? Terdapat enam kilometer jalur Mass Rapid Transit (MRT) di bawah tanah Jakarta.
-
Kapan Museum Mpu Tantular diresmikan? Selanjutnya, pada 1 November 1974 diresmikan menjadi Museum Negeri Provinsi Jawa Timur Mpu Tantular yang dikelola oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Museum Negeri Mpu Tantular.
-
Di mana Museum Jenderal Sudirman berada? Museum Sudirman di Yogyakarta berada di Jalan Bintaran Wetan 3, Yogyakarta.
Pernyataan itu disampaikan Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid usai melakukan kunjungan ke Museum Nasional, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (13/11). Kedatangan Hidayat di Museum disambut langsung oleh Kepala Museum Nasional Siswanto. Pada kesempatan itu, Hidayat berkesempatan mengunjungi tempat peninggalan masa lalu. Dimulai dari Ruang Manusia Purba dan Benda-Benda Purbakala, Ruang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Ruang penyimpanan Emas dan yang terakhir Taman Arca.
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid saat kunjungan ke Museum Nasional ©2018 Merdeka.com
Segala peninggalan suatu bangsa, kata Hidayat akan kelihatan hebat jika ada museumnya. Dan karena kehebatan itulah suatu bangsa bisa dihargai.
"Bagi bangsa Indonesia, museum itu sangat penting, karena kita adalah bangsa yang besar, dan memiliki sejarah yang sangat panjang. Dengan adanya museum, kita bisa memperlihatkan dan mengajarkan peradaban masa lalu kepada generasi muda," kata Hidayat menambahkan.
Karena itu menurut Hidayat, kehadiran dirinya di museum merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap kinerja Museum Nasional dalam menjaga dan melestarikan benda-benda bersejarah. Ini sesuai Amanat Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, untuk melindungi kebudayaan.
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid saat kunjungan ke Museum Nasional ©2018 Merdeka.com
Selain itu Hidayat juga mengakui kalau dirinya termasuk orang yang senang mengunjungi museum. Bahkan, jika ada kesempatan ke luar negeri, ia selalu menyempatkan diri untuk mengunjungi museum-museum di luar negeri.
Menanggapi kunjungan Wakil Ketua MPR, Kepala Museum Nasional Siswanto mengapresiasi kehadiran Hidayat Nur Wahid. Menurut Siswanto kehadiran Wakil Ketua MPR merupakan contoh yang baik, untuk mengajak generasi muda mau mengunjungi dan mencintai Museum. Apalagi, di museum Nasional terdapat banyak benda-benda peninggalan yang jumlahnya mencapai 6500 buah, dan memiliki nilai sejarah tinggi.
Baca juga:
Bahas GBHN, Tri Sutrisno jadi narasumber di sidang pleno Lemkaji MPR
Ketua DPR dan MPR nilai penangkapan Bupati Cirebon akibat ongkos politik tinggi
Zulkifli Hasan pimpin Pergantian Antar Waktu anggota MPR
Datangi NTB, anggota MPR ini sosialisasikan empat pilar
Pimpinan MPR sebut Gedung DPR objek vital harus dilindungi
Peluru nyasar ke DPR, Pimpinan MPR usul lapangan tembak dipindah