Ini isi pertemuan Surya Paloh, Gatot dan OC Kaligis di DPP NasDem
"Pak Uban (OC Kaligis) seperti powernya tidak ada. Diam saja," kata Gary dalam BAP-nya.
Kasus suap PTUN Medan yang membelit Gubernur Sumut nonaktif Gatot Pujo Nugroho diawali dengan laporan dugaan korupsi bansos ke Kejaksaan Agung. Laporan itu dilakukan oleh pihak Wagub Sumut Tengku Erry yang juga kader partai NasDem.
Istri Gatot, Evy Susanti kemudian meminta pengacara OC Kaligis untuk menangani kasus ini lewat jalur hukum. Di sisi lain, Evy juga berupaya menyelesaikan kasus ini melalui langkah politik dengan menemui Ketua Umum NasDem Surya Paloh untuk mendamaikan Gatot dan Erry yang sedang berseteru.
"Pak jalur satu-satunya yasudah pertemukan mereka (Gatot dan Erry) depan Pak SP (Surya Paloh)," cerita Evy kepada anak buah OC Kaligis, Yagari Bhastara Guntur (Gary) yang tertuangkan dalam BAP Gary, tanggal 30 Juli 2015, dikutip merdeka.com, Senin (5/10). BAP ini ditandatangani oleh penyidik KPK Fernando.
Evy kemudian menceritakan isi pertemuan islah tersebut kepada Gary melalui telepon. Kemudian telepon ini yang disadap oleh KPK dan diklarifikasi kepada Gary dalam BAP.
"Ibu Evy ceritakan kepada saya bahwa bapak (Gatot) bercerita waktu proses islah pak gubsu (Gatot) melihat pak Uban (OC Kaligis) seperti powernya tidak ada. Diam saja," cerita Gary dalam BAP itu.
"Ibu Evy katakan kepada pak gubsu (Gatot) waktu itu tidak usah dipikirin hal tersebut, emang harusnya gimana, ya mungkin dia (OC Kaligis), menghargai orangnya (Erry dan Surya Paloh). Dia (OC Kaligis) berpikir dia harus berdiri di tengah dan bukan berpikir sebagai lawyer. Demikian pula waktu dulu bertemu TW, pak OC Kaligis juga demikian," kata Gary.
Evy kemudian menceritakan kekesalan sikap santainya Gatot menyelesaikan persoalan ini. Sementara Evy inginnya cepat selesai dengan melakukan sejumlah cara dengan cepat.
"Jadi akhirnya saya galak ke bapak (Gatot) lho bang (Gary)," cerita Gary lagi.
Selanjutnya, Evy pun bercerita jika pertemuan islah itu berjalan baik dan positif seperti yang disampaikan oleh abang Surya Paloh, Rusli Paloh. Sehingga seharusnya Kejaksaan Agung tidak lagi mengusut dugaan korupsi bansos yang dilaporkan oleh Erry sebagai kader NasDem.
"Inikan seharusnya tidak terjadi ini, karena pak itu, harusnya kata-kata pak R (Rusli Paloh) yang kemarin ketemu itu bilang gini, bagus bu, hasil pertemuan (islah) kemarin bagus sekali, kita apresiasi. Harusnya dihargai dong sama pihak bapak aja ke sini," kata Evy menceritakan ini kepada Gary.
Baca juga:
Kasus bansos Sumut, ada deal antara abang Surya Paloh dan Gatot
Tak cuma Surya Paloh, abangnya Rusli Paloh juga disebut di suap PTUN
Cara Surya Paloh bersihkan namanya di tengah pusaran suap PTUN Medan
Evy minta tolong Surya Paloh lobi Jaksa Agung, ini komentar NasDem
Evy siapkan Rp 110 juta buat THR anak buah OC Kaligis dan Kejagung
Istri Gatot ingin Surya Paloh lobi Jaksa Agung soal korupsi bansos
KPK belum pastikan periksa Surya Paloh terkait suap PTUN Medan
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan P.K. Ojong meninggal? Sebulan kemudian, Ojong meninggal dunia pada 31 Mei 1980.
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan Gazalba Saleh ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).