Ini strategi Kapolda Jabar biar polisi & TNI nggak berantem
Irjen Pol Mochamad Iriawan mengaku, ogah kejadian itu terjadi di Jawa Barat.
Bentrok dua aparat yang terjadi di Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung Batam menelan korban. Kapolda Jabar Irjen Pol Mochamad Iriawan mengaku ogah kejadian itu terjadi di Jabar. Sejauh ini situasi di wilayah hukumnya kondusif. Situasi inilah yang ingin dia pertahankan.
Menurut jenderal polisi bintang dua tersebut, Kodam III Siliwangi dan Jajaran Kepolisian di Jabar kerap bersinergi dalam berbagai kegiatan.
"Kalau kita sudah lama melakukan sinergitas dengan TNI. Wujudnya banyak seperti olah raga bersama kegiatan bersama, bahkan patroli kita libatkan TNI," kata Iriawan di Bandung, Sabtu (22/11).
Selain kegiatan olah raga bersama, Kapolda menyebut TNI-Polri memiliki grup rampak kendang, salah satu kesenian tradisional yang berasal dari Jabar.
"Bukan cuma Polri dan TNI tapi terlibat juga di dalamnya ada Satpol PP dan masyarakat," jelasnya.
Pasca insiden baku tembak yang terjadi di Batam dia mengaku terus berkoordinasi dengan Pangdam III Siliwangi Mayjen Dedi Kusnadi Thamim.
"Saya koordinasi terus dengan Pangdam masih agar bersinergi selalu. Sehingga Jabar aman," terangnya.