Ini tanggapan kubu hukum Jessica saksi kunci dipolisikan suami Mirna
Ini tanggapan kuasa hukum Jessica saksi dipolisikan suami Mirna. suami mendiang Wayan Mirna Salihin (27) Arif Setiawan Soemarko mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Subdit Jatanras Polda Metro Jaya untuk melaporkan salah satu wartawan yang dianggap telah mencemarkan nama baiknya. Arif merasa telah difitnah.
Salah satu pengacara terdakwa Jessica, Hidayat Boestam menanggapi santai adanya pelaporan Suami Mirna, Arief Soemarko dan barista Kafe Olivier Rangga Dwi Putra ke polisi. Dalam sidang agenda duplik yang digelar Kamis (20/10) kemarin, Boestam membacakan kesaksian seseorang yang melihat Arief memberikan bungkusan hitam yang diduga uang Rp 140 juta untuk menaruh racun sianida ke dalam minuman Mirna.
"Enggak ada masalah, hak dia (Arief dan Rangga) mau lapor kok," ujar Boestam santai saat dihubungi di Jakarta, Jumat (21/10).
Boestam menuturkan kesaksian yang disebutkan dirinya pada duplik itu merujuk pada permintaan majelis hakim untuk memberikan informasi sekecil apapun terkait kasus ini.
"Kan salah satu majelis hakim nanya, sebelum kami putus setelah keterangan terdakwa, jika ada info-info atau ada sedikit yang bisa kita gali iya kan, enggak usah sungkan sampaikanlah pada persidangan. Dia ngomong gitu kan pada saat keterangan terdakwa," tutur Boestam.
Boestam menambahkan pernyataan tersebut memang belum diketahui kebenarannya. Dia pun mengaku tak takut bila dirinya terseret dan dituduh melakukan pencemaran nama baik. Sebab dirinya terikat Undang-undang Nomor 18 tahun 2003 tentang Advokat.
"Omongan itu kan belum tentu bener cuma sebagai fakta seperti yang saya sampaikan. Sesuai pasal 16 UU Advokat nomer 18 tahun 2003. Penasehat hukum pengacara dalam menjalankan tugasnya tidak bisa diperdatakan atau dipidanakan gitu lho," kata Boestam.
Boestam mengaku setelah persidangan agenda pemeriksaan terdakwa, dirinya beberapa kali ditelpon informan bernama Amir Papalia. Kepada dirinya Amir mengaku sempat melihat Rangga bertemu dengan Arief sehari sebelum Mirna meninggal di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat.
Kemudian pada tanggal 18 Oktober 2016, Boestam pun akhirnya bertemu dan Amir pun menceritakan kesaksiannya kepada Boestam. Merasa penting, percakapan itu pun direkam Boestam dan dijadikan materi dalam dupliknya.
"Jadi gini lho waktu dulu penasihat hukum nanya tentang keterangan di Cipto itu bahwa Rangga menerima uang Rp 140 juta dari situ Rangga didatangin wartawan (Ami) itu. Sebelumnya kita enggak tahu.Tahu-tahu dia nyari saya. Ada apa. Mau ngomong. Ya silahkan ngomong kalau anda punya bukti kalau melihat silahkan lapor Iya kan. Ternyata dia cerita sama saya dan saya rekam," tutur Boestam.
"Dia nanya sama saya gimana caranya. Saya tanya Anda melihat? Dia bilang melihat. Saya tanya berapa meter? Dia bilang 5 meter. Sambungnya.
Boestam pun tak menapik bahwa informannya itu pernah menemui Rangga, dan mempertanyakan uang yang diterima dari Arief. Namun dengan tegas dikatakan Rangga dirinya tak pernah menerima yang dari siapapun.
Sebelumnya, suami mendiang Wayan Mirna Salihin (27) Arif Setiawan Soemarko mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Subdit Jatanras Polda Metro Jaya untuk melaporkan salah satu wartawan yang dianggap telah mencemarkan nama baiknya. Arif merasa telah difitnah.
-
Siapa yang setia menemani Jessica Wongso ketika dijemput di Lapas Pondok Bambu? Momen Suami dan Mertua Jessica Mila setia Menjemput Jessica Wongso Setelah Bebas Bersyarat, Mendampingi Sejak Awal Kasus Ketika menjemput Jessica di Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur, Yakup sempat memperbarui IG Story-nya.
-
Siapa yang mendampingi Jessica Wongso saat bebas bersyarat? Melalui foto ini, terlihat tim kuasa hukum Otto Hasibuan mendampingi Jessica Wongso yang sebelumnya dijatuhi hukuman 20 tahun penjara hingga dapat remisi hukuman dan dinyatakan Bebas Bersyarat.
-
Kapan Jessica Wongso terlihat gembira bersama Otto Hasibuan? Jessica dan Otto Hasibuan terlihat sedang tertawa dengan gembira. Yakup pun ikut tersenyum menyaksikan momen tersebut.
-
Kapan Jessica Mila mulai berakting? Tahun 2002 menjadi awal dari karier aktingnya ketika ia membintangi sinetron CINTA SMU, walaupun pada saat itu usianya baru 10 tahun.
-
Apa yang Jessica Iskandar lakukan di Singapura? Salah satu aktivitas liburan Jedar di Singapura adalah menaiki kendaraan bebek ini. Mereka menjelajahi kota dengan menaiki bebek lucu yang unik ini.
-
Kenapa Jessica Wongso bisa bebas bersyarat? Otto pun menyebut alasan Jessica Wongso dinyatakan bebas bersyarat karena selama di dalam penjara, Jessica diketahui berkelakuan super baik sehingga bisa meringankan hukumannya.
"Ke sini untuk konsultasi, bagaimana langkah-langkah selanjutnya bisa diambil. Ya yang menfitnah kita. Ya itu siapa aja wartawan yang pertama kali ngomong itu (yang menyuap Rangga), itu kan lucu maksudnya. Apalagi dia bilang, sehari sebelumnya ketemu sama Rangga," ucap Arif kepada awak media di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (20/10).
Arif tak masalah walaupun pihak Jessica Kumala Wongso (27) telah mengungkapkan informasi terkait dirinya yang dituding menyuap Rangga, seorang barista di kafe Olivier untuk menaruh racun Sianida di es kopi Vietnam pesanan Mirna.
"Ya yang mengungkapkan kan Jessica. Tapi yang memfitnah pertama kali siapa, kan harus di cari tau sumbernya. Enggak bisa asal ngomong begitu aja," jelas Arif.
Arif pun berjanji, bahwa dirinya akan segera memberi tahu identitas pelaku pencemaran nama baik dirinya. "Ya nama wartawan yang ngaku-ngaku Mabes Polri. Atas nama Amir kalau tidak salah, nanti ada fotonya," tandas Arif
Baca juga:
Kejati DKI soal foto Jessica: Dapat bukan dari setan, tapi penyidik
Otto Hasibuan: Saya bisa merasakan perasaan Jessica
Otto tutup pembacaan duplik: Bebaskan Jessica
Otto bantah kematian Mirna sama seperti kasusnya Munir
Otto bela Jessica: Saya rela dihukum mati
Hakim ke Jessica: Apakah Anda gengsi atau malu tak mau menyesali?
Otto sempat ragu jadi pengacara Jessica