Innova Terguling di Karo, Bocah 9 Tahun Tewas
Mobil Toyota Kijang Innova terguling di Jalan Medan-Sidikalang, Kecamatan Merek, Karo, Sumut, Jumat (8/11). Seorang penumpang meninggal dunia dan 2 lainnya terluka.
Mobil Toyota Kijang Innova terguling di Jalan Medan-Sidikalang, Kecamatan Merek, Karo, Sumut, Jumat (8/11). Seorang penumpang meninggal dunia dan 2 lainnya terluka.
Berdasarkan informasi dihimpun, korban meninggal bernama RM (9), warga Percut Sei Tuan. Ayahnya Buchari (44), dan penumpang lain, Iqbal Maulana (24), terluka akibat peristiwa itu.
-
Kenapa Stadion Teladan Medan ambruk? Meski stadion tersebut hanya memiliki kapasitas resmi 30.000 penonton, tingginya antusiasme masyarakat, terutama anak-anak, menyebabkan kepadatan yang luar biasa. Pengunjung datang dari berbagai daerah, secara berombongan.
-
Di mana jeruk Medan biasanya tumbuh? Jeruk ini biasanya tumbuh di daerah dingin seperti di Brastagi, Sumatra Utara.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan Waduk Kembangan buka? Jam operasional Waduk Kembangan adalah setiap hari, mulai pukul 07.00 hingga 19.30 WIB.
-
Bagaimana Pemkot Medan menangani pengangguran terbuka? "Untuk penurunan tingkat pengangguran terbuka, Pemkot Medan melakukan intervensi melalui upaya-upaya peningkatan keterampilan dan kesempatan dan kesempatan kerja bagi masyarakat melalui program-program pengembangan kapasitas daya saing, program-program pelatihan, peningkatan produktivitas dan penempatan tenaga kerja, serta melalui program pemberdayaan masyarakat di masing-masing kecamatan dan kelurahan,"
-
Di mana Stasiun Medan berada? Salah satu bangunan peninggalan DSM yang sampai sekarang masih berdiri kokoh adalah Stasiun Medan. Saat ini, Stasiun Medan sudah menjadi stasiun utama milik PT KAI Divisi Regional I Sumatera Utara.
Kasat Lantas Polres Tanah Karo Iptu A Ridwan Harahap mengatakan, kecelakaan terjadi tepat di KM 99 atau depan rumah makan Elsaday, Desa Merek, sekitar pukul 06.30 WIB. Mobil Innova dengan pelat nomor BK 2479 NQ tergelincir dan terguling 3 hingga 4 kali.
Sebelumnya, mobil yang dikemudikan M Halim Bahri (30) warga Kota Matsum, Medan, itu melaju dari arah Sidikalang menuju Kabanjahe.
"Menurut keterangan saksi, mobil itu melaju sangat kencang, tepat di TKP dengan kondisi jalan tikungan dan kondisi jalan basah, mobil oleng karena hilang kendali sehingga terguling," ucap Ridwan.
Mobil rusak berat. Korban yang berada di dalam mobil meninggal dunia. "Kecelakaan itu juga menyebabkan dua penumpang lain luka," sebut Ridwan.
Korban luka dan meninggal dunia dilarikan ke Puskesmas Merek. Sementara sopir dimintai keterangan polisi.
Baca juga:
Istri Ketua DPD NasDem Magetan 'Terjun Bebas' ke Bawah Jembatan Mojosemi
Pejalan Kaki Tewas Ditabrak Truk Pengangkut Tanah di Cengkareng
Gara-Gara Gendongan Terlilit Ban Motor, Kaki Bocah di Nias Terpaksa Diamputasi
KNKT: 80 Persen Kecelakaan Kendaraan Karena Ban Kurang Tekanan
Diduga Rem Blong, Truk Hantam Rombongan Pengantin di Cianjur
Hasil Autopsi, Pebalap Afridza Meninggal Karena Cedera di Kepala