Irman Yasin Limpo Beberkan Program Edukasi Toleransi di Debat Pilkada Makassar
Menurut None, sapaan akrab Irman, toleransi selain diajarkan juga harus ditirukan atau dicontohkan.
Pembahasan mengenai toleransi menjadi salah satu poin yang disampikan oleh pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun Armin dalam debat Pilkada di salah satu Stasiun TV nasional, Sabtu (7/11). Menurut None, sapaan akrab Irman, toleransi selain diajarkan juga harus ditirukan atau dicontohkan.
"Kami programkan edukasi, sosialisasi, dan interaksi tokoh untuk menanamkan toleransi di tengah masyarakat kita," kata None dalam debat publik Pilkada Makassar yang dihelat di Jakarta.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Kenapa Pilkada tahun 2020 menarik perhatian? Pilkada 2020 menarik perhatian karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Pilkada di tahun tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat untuk menjaga keselamatan peserta dan pemilih.
Salah satunya, lanjut None, adalah literasi kitab suci di sekolah-sekolah. Di mana setiap hari Jumat, para siswa mengkaji kitab sucinya masing-masing.
"Yang Muslim, mengkaji kitab suci Alquran. Begitupun dengan yang agama lain," lanjutnya.
Selain itu, akan dibuat episentrum di mana anak-anak muda lebih giat lagi ke rumah ibadah. Interaksi antartokoh lintas agama juga dianggap sangat penting, untuk membuat pemetaan konflik yang bisa saja terjadi.
"Anak-anak kita harus ditanamkan mengenai toleransi sejak dini," jelasnya.
Dia menuturkan, perbedaan merupakan hal yang wajar dan biasa saja. Namun, perbedaan itu harus lebur jika berkaitan dengan kemanusiaan. "Kita harus mengebalkan diri dari pikiran intoleransi, dan menjaga imunitas kita," pungkasnya.
Dalam debat tersebut, pasangan nomor urut empat ini berhasil menguasai panggung debat kandidat. Keduanya menjawab dengan tuntas pertanyaan yang diajukan panelis dan tiga rivalnya.
Pilkada Kota Makassar diikuti empat paslon. Yakni Mohammad Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi yang diusung Partai Gerindra dan NasDem dengan 11 kursi. Lalu Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando diusung Partai Demokrat, PPP dan Perindo dengan 13 kursi. Syamsu Rizal-Fadli Ananda diusung PDIP, Hanura dan PKB dengan 10 kursi di DPRD Makassar. Irman Yasin Limpo-Andi Muhammad Zunnun Armin NH yang diusung Golkar, PKS dan PAN dengan total 15 kursi di DPRD Makassar.
Baca juga:
Ingin Hadiri Debat Pilkada Makassar, Satu Pendukung Calon Ditikam OTK
Tidak Cukup Bukti, Laporan Kubu Danny Pomanto ke Erwin Aksa Dihentikan Bawaslu
Saling Lapor di Pilwalkot Makassar, Potensi Diskualifikasi Paslon Bisa Terjadi
Pasangan Appi-Rahman Janji 20 Ribu Warga Makassar Dapat Kerja dalam 100 Hari
KPU Tetapkan Nomor Urut Tiga Pasangan Calon Pilkada Makassar
KPU Resmi Tetapkan 4 Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar