Jabar Siaga Satu Virus Corona, Wali Kota Bandung Bentuk Tim Khusus
Pemerintah Provinsi Jawa Barat menetapkan status siaga satu penyebaran virus Corona. Sejalan dengan itu, Pemerintah Kota Bandung menindaklanjuti dengan rencana pembentukan tim khusus. Masyarakat diminta tetap waspada namun tidak panik.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat menetapkan status siaga satu penyebaran virus Corona. Sejalan dengan itu, Pemerintah Kota Bandung menindaklanjuti dengan rencana pembentukan tim khusus. Masyarakat diminta tetap waspada namun tidak panik.
Walikota Bandung, Oded M Danial menyatakan, penanganan kasus ini tidak bisa hanya mengandalkan Dinas Kesehatan. Perlu ada tim khusus yang bisa melakukan langkah penanganan sekaligus pencegahan penyebaran virus corona.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Bagaimana cara virus menginfeksi sel inang? Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus. Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran virus cacar? Kebersihan tangan dan kuku sangat penting untuk mencegah penyebaran virus cacar ke area tubuh yang lain atau bahkan ke orang lain.
Dia akan segera berkoordinasi dengan sejumlah instansi terkait seperti TNI dan Polri, guna menentukan langkah strategis pencegahan.
"Ya, nanti hari ini kita bentuk tim dulu Insya Allah agar komprehensif, tidak bisa hanya parsial, karena ini bukan hanya tanggung jawab Dinas Kesehatan dulu, ini tanggung jawab bersama," ujar Oded, saat ditemui di Pendopo, Kota Bandung, Senin (2/3).
Dia tengah menyusun langkah terkait ketersediaan masker di Kota Bandung. Ini dilakukan agar tidak ada pihak yang melakukan penimbunan untuk keuntungan pribadi.
"Tapi yang pasti hari ini atau besok saya akan koordinasi dulu," ucap dia.
Masyarakat diimbau tetap tenang menghadapi isu virus corona. Namun berhati-hati jika bepergian ke daerah yang teridentifikasi sebaran virus corona. Periksakan diri ke rumah sakit jika mengalami gejala batuk, pilek, sesak napas diiringi demam. Saling menjaga dan memantau kesehatan di antara masyarakat.
"Pertama saya mengimbau kepada warga Kota Bandung kita harus hati-hati di dalam melaksanakan kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menetapkan status siaga satu setelah dua warganya dipastikan terpapar virus corona (covid-19). Semua sumber daya yang berhubungan dengan potensi penyebaran virus diminta untuk meningkatkan pengawasan.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menginstruksikan semua kepala daerah menyiagakan rumah sakit di 27 kabupaten kota. Dia meminta masyarakat untuk memeriksakan diri ketika mengalami gejala penyakit virus corona.
"Kita sekarang posisinya siaga satu virus corona di Jawa Barat. Saya imbau warga yang melihat dan mengalami gejala yang mirip, kan susah dibedakan, mana flu mana corona untuk segera mengecek (kesehatan)," kata Ridwan Kamil.
Langkah ini diambil setelah Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan melalui pengumuman resminya bahwa virus corona atau Covid-19 telah masuk di Indonesia. Terdapat dua warga di Depok, Jawa Barat yang masing-masing berusia 64 tahun dan 31 tahun telah dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Baca juga:
2 Warga Positif Virus Corona, Ridwan Kamil Bakal Tinjau Langsung ke Depok
Dampak Virus Corona, Ekonomi Dunia Melambat Seperti Krisis Keuangan 2008
Mengulang Wabah SARS, Ekonomi RI Diperkirakan Melambat Akibat Virus Corona
Menkes Terawan Datangi RS Mitra Depok Terkait 2 Pasien Positif Covid-19
Virus Corona Masuk Indonesia, Kemenkeu Siap Perlebar Defisit APBN