Jadi budak narkoba, anggota polisi di Jambi dipecat
"Kegiatan upacara PTDH ini sebagai contoh bagi anggota lainnya untuk jangan main-main dengan narkoba," tegas Musyafak.
Kapolda Jambi Brigjen Pol Musyafak memimpin pelaksanaan upacara Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) kepada seorang anggota Ditnarkoba Polda Jambi karena terlibat kasus narkoba.
Musyafak mengimbau kepada seluruh peserta kepolisian yang ikut apel dan upacara PTDH untuk tidak main main dengan narkoba, dan jangan sampai kasus seperti itu terulang lagi di lembaga Polri.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.
-
Kenapa polisi dipecat karena narkoba? Jadi personel yang kita PTDH itu mayoritas kasus disersi. Ada juga kasus narkoba dua personel yang sudah kita sidangkan, " tuturnya.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Siapa saja anggota polisi di Makassar yang dipecat karena narkoba? Dari tujuh orang tersebut, dua orang polisi dipecat positif mengonsumsi narkoba.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
"Kegiatan upacara PTDH ini dilakukan sebagai contoh bagi anggota lainnya untuk jangan main-main dengan narkoba," tegas Musyafak di Jambi, Senin (29/2).
Selain itu, Kabid Humas Polda AKBP Kuswahyudi Tresnadi menambahkan pada upacara PTDH itu dilakukan pemecatan seorang oknum polisi dari satuan narkoba Polda Jambi atas nama Brigadir Andi Hakim.
Seperti diberitakan Antara, dalam kegiatan upacara itu Kapolda mencopot baju dinas polisi Brigadir Andi Hakim digantikan dengan baju batik, menandakan Brigadir Andi Hakim sudah resmi dipecat dari keanggotaannya.
Andi Hakim dipecat karena telah terbukti melakukan penyalahgunaan narkoba, ironisnya dirinya berdinas di kesatuan narkoba malah menyalahgunakan tugasnya.
Data dari Polda Jambi, pada tahun 2015 lalu sebanyak 23 anggota Polda Jambi dan Jajaran yang di pecat atau diberi sanksi berupa Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH).
(mdk/cob)