Jakarta diteror, polisi di Bandung siagakan senjata siap pakai
Mereka juga diwajibkan memakai rompi antipeluru.
Aksi teror di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, hari ini membuat waspada seluruh pihak. Kepolisian di Bandung pun mengeluarkan instruksi menyiagakan senjata siap pakai.
Titah itu langsung dilontarkan Kapolrestabes Bandung Kombes Pol AR Yoyol pada jajarannya beberapa saat usai serangan mengerikan yang terjadi di Jakarta siang ini.
"Polisi untuk memakai rompi anti peluru dan keadaan senjata dalam keadaan siap digunakan," kata Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Angesta Romano Yoyol, di Mapolrestabes Bandung, Kamis (14/1).
Yoyol meminta anak buahnya memperketat keamanan di titik-titik rawan "Kita sudah siaga satu, mengingat kejadian di Jakarta, kita tingkatkan pengamanan lebih," ujar Yoyol.