Jangan tertipu harga murah, waspada makanan kadaluarsa jelang puasa
Masa kadaluarsa yang akan habis, kemasan rusak bahkan bahan berbahaya tak jarang ditemukan.
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengingatkan masyarakat, untuk mewaspadai produk makanan kemasan jelang puasa tahun ini. Jangan hanya karena iming-iming murah tapi tidak diiringi produk yang berkualitas.
Kepala BPOM Bandung Abdul Rahim mengatakan, jelang puasa hingga lebaran tak jarang digunakan orang tidak bertanggung jawab untuk menggaruk keuntungan banyak.
Masa kadaluarsa yang akan habis, kemasan rusak bahkan bahan berbahaya tak jarang ditemukan.
"Puasa ini biasanya digunakan orang tidak bertanggung jawab. Yang sudah lama tidak layak konsumsi," katanya, Sabtu (14/5).
Dia mengaku, masyarakat harus tetap jeli dan jangan mudah terbuai dengan harga murah. "Memeriksa kemasan harus bagus. Izin edar dan kadaluarsa. Yang pangan siap saji higientasi harus diutamakan," ungkapnya.
BPOM sendiri mengaku terus melakukan pengawasan untuk meminimalisir adanya peredaran malan tidak layak. "Intensivikasi pengawasan pangan untuk puasa ini. Agar ada pengawasan untuk masyarakat ini," tandasnya.