Jembatan Penghubung di Garut Selatan Ambruk, Jalur Selatan Jabar Lumpuh Total
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Garut, Tubagus Agus Sofyan menyebut bahwa jembatan yang ambruk terletak di Blok Awi Suti, Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong.
Akibat hujan deras yang terjadi pada Sabtu (9/1) jembatan penghubung di jalur selatan Jawa Barat ambruk. Selain jembatan ambruk, longsor pun terjadi di sejumlah titik lainnya. Akses jalan dari Garut menuju Bandung juga sebaliknya melalui jalur tersebut pun kini lumpuh total, tidak bisa dilewati kendaraan sama sekali.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Garut, Tubagus Agus Sofyan menyebut bahwa jembatan yang ambruk terletak di Blok Awi Suti, Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong.
-
Dimana lokasi retakan tanah yang membentang di Garut? Retakan tampak membentang sejauh 480 meter dengan kedalaman mencapai 12 meter. Sudah dua bulan terakhir masyarakat di Desa Sukamulya, Kecamatan Pakenjeng, Kabupaten Garut hidup dalam ketidaktenangan.
-
Dimana pusat gempa bumi di Garut? Gempa bumi melanda sisi selatan Jawa Barat pada Sabtu (28/4) pukul 23:29 WIB. Getaran diketahui berpusat di Samudera Hindia Selatan, Kabupaten Garut, dengan besaran magnitudo hingga 6,2.
-
Kapan gempa bumi di Garut terjadi? Gempa bumi melanda sisi selatan Jawa Barat pada Sabtu (28/4) pukul 23:29 WIB.
-
Apa saja tempat wisata alam yang ditawarkan di Garut? Garut menawarkan berbagai macam wisata alam, seperti wisata gunung, wisata pantai, wisata air terjun, wisata kebun teh, wisata hutan, dan wisata air panas.
-
Di mana jembatan gantung yang rusak itu berada? Akses jembatan gantung di Kampung Nangklak, Desa Margatirta, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak tampak memprihatinkan.
-
Kapan Jembatan Girpasang diresmikan? Padahal waktu awal peresmiannya pada tahun 2022 lalu tempat tersebut dibanjiri pengunjung.
“Jembatan yang ambruk adalah Jembatan Citalegong. Ambruknya jembatan akibat hujan deras yang menyebabkan turunnya material longsor dari Curug Ceret,” ujarnya saat dihubungi.
Robohnya jembatan itu, menurut Tubagus, memastikan akses jalan lintas selatan Provinsi Jawa Barat dari arah Garut menuju Bandung dan sebaliknya lumpuh total, tidak bisa dilewati kendaraan. “Masih ada sebagian jembatan yang bertahan dan mungkin kalau motor cukup, tapi tetap rawan,” ucap Tubagus.
Saat ini, dikatakan Tubagus, sejumlah petugas kepolisian berjaga di jalur tersebut untuk memutar balikan kendaraan yang hendak melewati jalur itu dan mencari jalan alternatif lain. Apalagi di jalur itu diterjang longsor di dua titik berbeda.
Satu titik longsor, diungkapkan Tubagus, terjadi di Blok Datar Sapi, Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong dan menutup badan jalan. “Tinggi longsor kurang lebih 20 meter dan lebar 8 meter mengakibatkan jalan tertutup. Ada satu titik longsor lagi, kita lagi data," katanya.
Baca juga:
Jembatan Putus, Pemuda Deli Serdang Jatuh ke Sungai dan Hilang
Jembatan Ambruk, Ratusan Warga di Cianjur Terisolasi
Terbawa Luapan Air Banjir, Jembatan Penghubung Dua Desa di Pacitan Ambles
Kondisi Terkini Jembatan Penghubung Bojonegoro-Tuban, Warga Diminta Tak Melintas
Sudah Tiga Bulan Jembatan di Kutai Kartanegara Ambruk, Harga Sembako Melonjak
Jembatan di Kaltim Ambruk, Warga Sedang Lihat Lomba Perahu Tercebur ke Sungai