JK sebut siapa yang salah dan berbuat di Tolikara harus dihukum
Menurut JK, kondisi di Distrik Karubaga, Tolikara, Papua, sudah semakin baik.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menilai kondisi di Distrik Karubaga, Tolikara, Papua, sudah semakin baik. JK mengatakan, pemerintah juga sudah mulai membangun kembali bangunan-bangunan yang rusak akibat insiden yang terjadi pada Jumat (17/7).
"Sekarang sudah membaik kan. Di Papuanya sudah baik. Sudah damai dan pemerintah, presiden sudah memerintahkan untuk membangun kembali. Pemdanya, Mensos di situ juga membantu. Semuanya ikut bantu. Jadi secara umum di Papua sudah aman," kata JK di kantornya, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis (23/7).
Namun, JK menegaskan, proses hukum bagi pelaku serta dalam tindak kriminal tersebut harus tetap berjalan dan segera dituntaskan.
"Tinggal masalah hukumnya yang tetap harus jalan. Siapa yang salah, siapa yang berbuat. Ini harus mendapat suatu sanksi hukum tentu yang salah kan," tegas JK.
Seperti diketahui, konflik yang terjadi di Distrik Karubaga, Tolikara, Papua ditandai dengan terbakarnya beberapa ruko serta musala bertepatan dengan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah.
Dalam insiden ini, setidaknya 1 orang 12 orang terluka, tewas saat kejadian.