Jokowi: Kasus Covid-19 Menurun di Jawa dan Bali, Utamanya Jakarta
Kasus positif Covid-19 di RI masih terus meningkat.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersyukur kasus Covid-19 sudah melandai khususnya di Jawa dan Bali terutama di DKI Jakarta. Hal tersebut disampaikan Jokowi saat meninjau dan meresmikan Rumah Sakit Modular Pertamina Tanjung Duren, Jakarta Barat.
"Kita patut bersyukur bahwa pada pagi hari ini ini angka-angka menunjukkan bahwa pandemi di Jawa dan di Bali mulai sedikit menurun dan utamanya di Jakarta," ungkap di Rumah Sakit Modular Pertamina Tanjung Duren, Jakarta Barat, Jumat (6/8).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang menjadi sorotan utama Presiden Jokowi tentang pangan di Indonesia? Sebelumnya, Presiden Jokowi pernah menyoroti permasalahan pangan di Indonesia, bahwa permintaan selalu meningkat karena populasi yang terus bertambah.
Kasus positif Covid-19 di RI masih terus meningkat. Dari data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 pada Kamis (5/8) hari ini, tercatat ada penambahan 35.764 orang terpapar virus corona.
Dengan jumlah tersebut, total akumulatif kasus virus Corona di Tanah Air mencapai 3.568.331 sejak virus corona terdeteksi pada bulan Maret 2020 tahun lalu.
Sementara, kasus sembuh di Indonesia terus bertambah dan hari ini melebihi kasus positif sebanyak 39.726 orang. Dengan penambahan itu, sudah 2.947.646 orang yang sembuh dari virus asal Wuhan, China tersebut.
Kasus kematian akibat Covid-19 juga meningkat. Pada hari ini ada penambahan sebanyak 1.739 orang meninggal karena corona. Sehingga, total orang meninggal di Indonesia menjadi 102.375 orang.
Pemerintah terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 untuk mencapai kekebalan komunal. Target vaskinasi pemerintah sebanyak 208.265.720 masyarakat Indonesia.
Pada vaksinasi ke-1, ada penambahan 348.858 orang yang sudah di vaksin. Sehingga, saat ini total akumulatif vaksinasi ke-1 mencapai 48.834.123 orang.
Sedangkan, pada vaksinasi ke-2, ada penambahan 245.013 orang yang sudah di vaksin. Sehingga, saat ini total akumulatif vaksinasi ke-2 mencapai 22.210.379 orang.
Pemerintah terus mengingatkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan Covid-19. Masyarakat diminta berdisiplin memakai masker, rajin mencuci tangan memakai sabun, dan menjaga jarak.
Pemerintah juga terus melakukan upaya tracing, testing dan treatment agar mengetahui penyebaran corona. Saat ini pun Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3-4 diperpanjang pemerintah hingga tanggal 9 Agustus 2021.
Baca juga:
Moderna Klaim Vaksinnya 93 Persen Masih Efektif Setelah Enam Bulan dari Dosis Kedua
ASI Mengandung Antibodi Tinggi, Pasien Positif Covid-19 Tetap Boleh Menyusui
Wanita Ini Disebut Pengantin Tertabah, Ikhlas Nikah Virtual karena Calon Suami Isoman
Buka Layanan Tes Antigen dan PCR Tanpa Izin, 2 Klinik di Kupang Ditutup
Satgas Covid-19 Sorong Tegur Sriwijaya Air karena Angkut 3 Penumpang Tanpa Izin Masuk