Jokowi sebut ada pihak yang mengklaim program bagi-bagi sertifikat
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak relawan yang tergabung dalam Gerakan Kemajuan (GK) untuk mengawasi jalannya program pemerintah terutama pembagian Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan sertifikat tanah.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak relawan yang tergabung dalam Gerakan Kemajuan (GK) untuk mengawasi jalannya program pemerintah terutama pembagian Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan sertifikat tanah.
"Pembagian kartu Indonesia sehat, yang gratis ini, yang sekarang sudah mencapai 29 juta, itu juga awasi," ucapnya saat memberikan sambutan dalam acara Konvensi Nasional Galang Kemajuan Tahun 2018 di Ballroom Puri Begawan, Bogor, Sabtu (7/4).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang menjadi sorotan utama Presiden Jokowi tentang pangan di Indonesia? Sebelumnya, Presiden Jokowi pernah menyoroti permasalahan pangan di Indonesia, bahwa permintaan selalu meningkat karena populasi yang terus bertambah.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
Jokowi mengatakan, jika relawan tidak ikut mengawasi maka dikhawatirkan ada pihak lain yang mengklaim program tersebut. Apalagi belakangan ini sudah ada kelompok tertentu yang menyebut bahwa pembagian KIS adalah programnya.
"Ada, wong saya itu di lapangan, kuping kita itu banyak sekali. Banyak yang menyampaikan 'pak ini ada yang ngaku-ngaku pak, namanya ini', komplit (data) saya itu," ujar Jokowi.
Mantan Wali Kota Solo ini menceritakan, beberapa waktu lalu saat menghadiri acara Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI) banyak sekali laporan yang masuk. Salah satunya soal program pembagian sertifikat tanah yang diklaim oleh pihak tertentu.
"Ada itu, gini, mereka (oknum) ngumpulin, ini syaratnya yang mana, ini kumpul, ini kumpul. Nah datang ke kantor BPN, yang ada program itu kan kantor BPN. Nah sudah dapat sertifikat bertumpuk-tumpuk, pergi ke desa, ke kampung. 'Ini (bagi-bagi sertifikat), ini, ini, ini saya loh ya, bukan dia ini (yang bagi-bagi)', gitu," jelas Jokowi disambut tawa ribuan relawan.
Jokowi berharap relawan GK betul-betul mengawasi jalannya program pemerintah. Jika menemukan pihak yang mengaku atas program tersebut, maka masyarakat harus diberikan penjelasan.
"Harus diterangkan. Nanti kalau nggak gitu, banyak yang ngaku-ngaku nanti," tuntasnya.
Baca juga:
Luhut soal gerakan #2019gantipresiden: Ngapain diganti, Jokowi bagus kok
Pilpres kian dekat, Jokowi minta relawan kerja keras dan militan
Kesal, Presiden Jokowi bantah besaran utang saat ini disebabkan pemerintahannya
Sindir Prabowo soal RI bubar 2030, Jokowi minta pemimpin harus optimis
Hadiri perayaan Nyepi, Jokowi ajak umat Hindu jaga keharmonisan