Jokowi Ucapkan Belasungkawa dan Naikkan Pangkat Kabinda Papua yang Gugur Ditembak KKB
Jokowi mengatakan, negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat kepada Kabinda Papua Brigjen TNI Gusti Putu Danny Nugraha. Penghargaan diberikan atas dedikasi dan pengabdian Putu Danny.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan belasungkawa atas gugurnya Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Papua Brigjen TNI Gusti Putu Danny Nugraha yang ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). Dia pun meminta kepada seluruh masyarakat untuk mendoakan agar Putu mendapatkan tempat terbaik.
"Atas Nama Rakyat bangsa dan negara saya menyampaikan rasa duka cita yang mendalam kepada keluarga dan yang ditinggalkan," kata Jokowi dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin (26/4).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Apa yang dibahas Jokowi saat memanggil dua menteri PKB itu? Menurut dia, Jokowi memuji raihan suara PKB dalam Pileg 2024."Kalau yang kita baca ya, pujian presiden terhadap pencapaian PKB dan juga ucapan kekaguman kepada ketua umum kami, Gus Muhaimin, karena dalam situasi pileg PKB justru mengalami kenaikan yang signifikan," kata Maman di gedung DPR, Senayan, Jakarta Senin (18/3).
-
Siapa yang diusulkan Presiden Jokowi sebagai calon Panglima TNI? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai calon Panglima TNI.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengatakan, negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat kepada Kabinda Papua Brigjen TNI Gusti Putu Danny Nugraha. Penghargaan diberikan atas dedikasi dan pengabdian Putu Danny.
"Mari kita mendoakan semoga arwah almarhum Brigjen TNI I Gusti Putu Dani mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi atas dedikasi pengabdian serta pengorbanan Brigjen TNI I Gusti Putu Danny," tutupnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Intelijen Nasional Daerah (Kabinda) Papua Brigjen TNI Putu IGP Danny NK gugur di Beoga, Kabupaten Puncak, Papua. Kapolda Papua Irjen Pol Mathius Fakhiri membenarkan kabar duka tersebut.
"Intinya saya pastikan memang ada kejadian itu dan beliau (Kabinda) gugur," kata Kapolda Mathius saat dihubungi merdeka.com, Minggu (25/4).
Baca juga:
Jokowi Perintahkan Panglima dan Kapolri Segera Tangkap Seluruh Anggota KKB
Terkena Rekoset Peluru, Prajurit TNI Ini Tetap Semangat Ikut Tempur Angkat Senjata
Ketua MPR Minta KKB Diberantas: Urusan HAM Kita Bicarakan Kemudian
Kabinda Tewas Ditembak KKB, Panglima TNI-Kapolri Diminta Evaluasi Operasi di Papua
Kabinda Papua Gugur Ditembak KKB, DPR Minta Presiden Jokowi Beri Respons Tegas