KA Bandara Solo Kembali Beroperasi Setelah Sembilan Bulan Berhenti Akibat Corona
KA rute Stasiun Klaten-Solo Balapan - Bandara Adi Soemarmo tersebut sempat berhenti sejak Maret lalu akibat pandemi Covid-19.
Terhitung mulai hari ini, Jumat (1/1) Kereta Api (KA) Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo (BIAS) kembali beroperasi.KA rute Stasiun Klaten-Solo Balapan - Bandara Adi Soemarmo tersebut sempat berhenti sejak Maret lalu akibat pandemi Covid-19.
PT KAI Daop 6 Yogyakarta mengoperasikan kembali KA BIAS mulai tanggal 1 Januari 2021. Pengoperasian kembali KA Bandara ini bertujuan untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat yang akan bepergian menggunakan KA.
-
Apa yang terjadi pada kereta api dari Surabaya di Rancaekek, Bandung? Kereta ini dijadwalkan tiba di stasiun pukul 20:00 WIB, namun hingga jam menunjukkan waktu tersebut kereta tak kunjung muncul. Jangankan fisiknya, suara, kepulan asap sampai lampunya saja tidak tampak dari kejauhan.
-
Apa yang diangkut menggunakan Jalur Kereta Api Solo-Boyolali? Di sisi lain jalur ini juga digunakan untuk layanan kereta api penumpang. Selain diperpanjang, jalur kereta api ini juga mengalami perubahan rute.
-
Kapan Sapi Sonok tampil di acara khusus? Pelaksanaan Sapi Sonok diiringi tetabuhan berupa musik tradisional serupa saronen. Di sepanjang jalan yang dilalui, kaki sapi sonok berjalan mengikuti irama saronen. Para penabuh alat musik tradisional pun menari rancak dan membanggakan sapi yang dimilikinya.
-
Apa yang menjadi sisa kejayaan lalu lintas kereta api di Bandung? Konon, rel ini menggambarkan sisa kejayaan lalu lintas kereta api rute Bandung Kota hingga Ciwidey, Kabupaten Bandung.
-
Kapan Keraton Surakarta dibangun? Keraton ini didirikan oleh Susuhunan Pakubuwono II sebagai pengganti Keraton Kartasura yang hancur karena adanya peristiwa Geger Pecinan pada tahun 1743.
-
Kapan Jalur Kereta Api Solo-Boyolali ditutup sebagai jalur kereta api umum? Pada tanggal 1 Agustus 1973, Perusahaan Jawatan Kereta Api menutup jalur tersebut sebagai jalur kereta api umum.
"Mempermudah masyarakat yang akan menuju bandara menggunakan KA Bandara dari Stasiun Klaten maupun Solo Balapan,” ujar Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta Supriyanto.
Menurut dia, KA Bandara yang akan beroperasi kembali ini terbagi mejadi 3 relasi perjalanan. Yakni relasi Klaten – Adi Soemarmo (PP) dengan total 22 perjalanan, KA Bandara relasi Solo Balapan – Adi Soemarmo (PP) dengan total 10 perjalanan, dan KA Bandara relasi Solo Balapan – Klaten (PP) dengan total 2 perjalanan.
Tarif sekali perjalanan antara Stasiun Klaten - Stasiun Adi Soemarmo Rp 15.000 per penumpang. Untuk dari Stasiun Solo Balapan - Stasiun Adi Soemarmo Rp 7.000 per penumpang. Tarif antara Stasiun Klaten - Stasiun Solo Balapan sebesar Rp 8.000 per penumpang.
Dia menambahkan, para penumpang yang akan melakukan pembelian tiket dapat melalui aplikasi KAI Access mulai H-7 sebelum keberangkatan atau Go Show di Loket Stasiun.
"Hadirnya kembali Angkutan KA Bandara Internasional Adi Soemarmo ini diharapkan dapat menjadi andalan masyarakat sebagai moda transportasi yang terintegrasi antara Pesawat dan Kereta Api. Sehingga perjalanan lebih nyaman dan tepat waktu," katanya.
Dengan perjalanan KA Bandara Internasional Adi Soemarmo yang beragam dari Klaten – Solo Balapan – Adi Soemarmo maupun sebaliknya, lanjut dia, masyarakat dapat memilih jadwal perjalanan KA yang beragam tersebut sehingga dapat menyesuaikan jadwal penerbangannya di Bandara Adi Soemarmo.
"Selain itu diharapkan juga dengan hadirnya kembali KA Bandara ini dapat lebih meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan transportasi massal," ucapnya.
KAI tetap mengedepankan protokol kesehatan. Pelanggan diharuskan dalam kondisi sehat, mengenakan masker selama perjalanan, mengenakan jaket atau pakaian lengan panjang, serta dilakukan pengukuran suhu tubuh saat proses boarding.
"Guna menjaga jarak selama perjalanan, KAI juga hanya menjual tiket sebanyak 70 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia. Selain itu, perjalanan KA ini merupakan perjalanan KA lokal sehingga penumpang tidak perlu Rapid Test Covid-19," tegas Supriyanto.
Baca juga:
Arus Balik Diprediksi 3 Januari, KAI Ingatkan Penumpang Miliki Hasil Tes Covid-19
Per 30 Desember 2020, Jumlah Penumpang KA Jarak Jauh Capai 33.531 Orang
Sempat Tutup Sejak April 2020, Mulai Besok KA Palembang-Lampung Beroperasi Lagi
Penumpang Kereta Api di Sumbar tidak Diwajibkan Rapid Test Antigen
Kemenhub: Pembangunan Jalur Kereta Api Ganda Cirebon-Surabaya Selesai 2024