Kahar Muzakir bantah terlibat kasus suap Bakamla
Kahar yang saat itu menjabat Ketua Badan Anggaran (Banggar) mengklaim tidak mengetahui proses pembahasan anggaran di Bakamla. Menurut dia, tugas Ketua Banggar hanya mengesahkan.
Ketua Komisi III DPR RI Kahar Muzakir membantah terlibat dalam pusaran kasus dugaan suap pengadaan satelit monitor di Badan Keamanan Laut (Bakamla) yang menjerat mantan anggota DPR, Fayakhun Andriadi. Nama Kahar sempat disebut oleh politikus Golkar, Yorrys Raweyai.
"Lah, orang saya tidak ada sangkut-pautnya. Kan Fayakhun tidak pernah sebut-sebut (nama saya). Yang disebut terima duit kan Yorrys," kata Kahar di Gedung KPK Kuningan Jakarta Selatan, Selasa (22/5/2018).
-
Apa yang diusulkan oleh Baleg DPR terkait dengan DKJ? Baleg DPR mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi. Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Achmad Baidowi alias Awiek mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi.
-
Apa harapan DPR terkait kasus dugaan korupsi tol MBZ? “Saya minta Kejagung tidak menutup peluang adanya tersangka-tersangka baru,” kata Sahroni. Selain itu, politikus Partai Nasdem ini juga mengimbau agar Kejagung terus konsisten dalam mengawal dan mengamankan Proyek Strategis Nasional (PSN).
-
Apa yang dilakukan Rizki Natakusumah di DPR? Melalui Instagram, Rizki sering membagikan momen rapatnya dengan berbagai komisi DPR. Misalnya, Rizki sering mengunggah foto ketika ia menyampaikan pandangannya mengenai pertanggungjawaban pelaksanaan APBN 2022 di hadapan anggota DPR lainnya.
-
Kapan Idrus Hakimy diangkat menjadi anggota DPRD Sumbar? Pada 7 November 1966, Dt. Rajo Panghulu diangkat menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Gotong Royong (DPRD-GR) Sumatera Barat dari fraksi Golkar.
-
Bagaimana DPR ingin menyelesaikan masalah tawuran? “Saya rasa masih ada yang kurang optimal di pencegahan dan juga penindakan. Maka saya minta pada pihak-pihak yang berwenang, tolong kasus seperti ini diberi hukuman yang berat, biar jera semuanya. Jangan sampai karena masih remaja atau di bawah umur, perlakuannya jadi lembek. Kalau begitu terus, akan sulit kita putus mata rantai budaya tawuran ini,” jelasnya.
-
Kapan Sepur Kluthuk Jaladara diresmikan? Kereta api uap ini diersmikan pada tahun 2009 oleh Menteri Perhubungan saat itu, Jusman Syafi'i Djamal.
Kahar yang saat itu menjabat Ketua Badan Anggaran (Banggar) mengklaim tidak mengetahui proses pembahasan anggaran di Bakamla. Menurut dia, tugas Ketua Banggar hanya mengesahkan.
"Banggar itu cuma sinkronisasi, kalau orang kementerian atau lembaga sudah mutusin, ternyata disampaikan Banggar, dijumlahin itu jumlahnya lebih dari kemampuan untuk membelanjainya. Setelah ditambah defisit segala macam tetap tidak bisa dikembalikan lagi itu dibicarakan ulang, itu kerjanya Banggar," akunya.
Kendati begitu, Kahar menegaskan dirinya siap diperiksa penyidik KPK sebagai saksi untuk tersangka Fayakhun dalam kasus dugaan suap di Bakamla. Namun, hingga kini dia mengatakan belum menerima surat panggilan dari penyidik KPK.
"Terserah KPK, iya datang aja dong," ucap Kahar.
Sebelumnya, nama Kahar Muzakir sendiri mencuat setelah politikus Partai Golkar Yorrys Raweyai diperiksa sebagai saksi untuk Fayakhun Andriadi. Yorrys menyebut bahwa Kahar yang saat proyek tersebut bergulir menjabat sebagai Ketua Fraksi Golkar di DPR sekaligus Ketua Banggar mengetahui mekanisme penganggaran proyek tersebut.
Yorrys pun menyebut nama koleganya yang lain yakni Bendum Partai Golkar Robert J Kardinal, yang sempat menjabat sebagai Ketua Fraksi Golkar. Menurutnya, Ketua Fraksi, Bendahara Umum sampai ke banggar mengetahui soal penganggaran hingga terjadinya suap.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Diperiksa KPK, Idrus Marham dicecar soal aliran dana suap Bakamla
Idrus Marham usai diperiksa KPK terkait kasus suap Bakamla
KPK periksa kader Golkar terkait kasus suap Bakamla
Giliran Idrus Marham diperiksa KPK di kasus suap Bakamla
Tak pernah hadir, Ali Fahmi kembali dipanggil KPK