Kapendam: Bantu Rachel Vennya Kabur, Dua Anggota TNI Tidak Menerima Suap Atau Imbalan
Dari hasil pemeriksaan sementara, dua anggota berinisial FS dan IG tidak mendapatkan atau menerima suap dari Rachel.
Tentara Nasional Indonesia (TNI) masih melakukan penyelidikan terkait peran anggotanya dalam kasus kaburnya selebgram Rachel Vennya dari karantina di Wisma Atlet Pademangan Jakarta.
Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin BS mengakui, dua anggota TNI turut berperan membantu selebgram agar tidak menginap untuk karantina.
-
Kenapa Rachel Vennya sering menjadi sorotan? Rachel Vennya Kerap Pakaian Seksi Rachel Vennya sering menjadi sorotan karena gaya berpakaiannya yang dianggap terlalu seksi. Tak jarang outfit yang dipakainya mendapatkan kritik dari netizen.
-
Apa yang Rachel Vennya pamerkan di media sosial? Baru-baru ini, Rachel Vennya membagikan walk in closet gambaran kehidupan mewahnya.
-
Siapa yang dikabarkan berselingkuh dengan mantan kekasih Rachel Vennya? Namun, tepat di momen anniversary yang pertama mereka, Azizah justru diterpa dengan isu perselingkuhan dengan mantan kekasih Rachel Vennya.
-
Apa yang dibagikan Rachel Vennya di media sosial? Rachel membagikan momen saat menghadiri acara kelulusan Xabiru dari TK.
-
Apa yang dilakukan Rachel Vennya di Norwegia? Rachel Vennya dan kekasihnya, Salim, sedang menikmati liburan di Norwegia. Mereka sangat menikmati bermain salju!
-
Bagaimana Rachel Vennya mendesain ruang tamu rumahnya? 2 Ini dia tempat untuk menyambut tamu-tamu Rachel Vennya. Ruang ini terpisah dari ruang utama supaya anak-anaknya bisa tetap punya privasi. Ruangannya pun punya dinding kaca yang bikin terlihat luas dan bikin hati adem.
"Jadi kalau secara pengakuannya yang bersangkutan membantu RV untuk tidak menginap di karantina," kata Herwin kepada wartawan, Minggu (24/10).
Dari hasil pemeriksaan sementara, dua anggota berinisial FS dan IG tidak mendapatkan atau menerima suap dari Rachel.
"Sementara pengakuannya ini tidak ada upaya suap," katanya.
Penyelidikan terhadap dua personel ditangani langsung polisi militer masing-masing kesatuannya. Lalu, untuk status kedua prajurit itu pun telah dikembalikan ke satuannya dan dilepas dari Satgas Kogasbapad.
"Pemeriksaannya di POM satuannya ya. Tidak dicabut. Itu kan nanti ada hukum-hukumannya. Jadi hanya dinonaktifkan dari Satgas Kogasbapad. Sudah dikembalikan satuannya ke angkatan udara," tuturnya.
Sebelumnya, Kodam Jaya mengungkap jika publik figur sekaligus selebgram Rachel Vennya ternyata tercatat sempat berada selama tiga hari di Wisma Atlet Kemayoran, berdasarkan hasil absensinya
"Kalau hasil dari pengecekan di absensinya kan sempat masuk. Kalau di absensinya saya liat itu sempat masuk 3 hari," kata Herwin kepada wartawan, Minggu (24/10).
Namun dia tidak menjelaskan lebih lanjut terkait tanggal tepatnya Rachel masuk ke Wisma Atlet Pademangan yang dimaksudnya untuk menjalani masa karantina.
"Saya belum tahu detailnya, itu kan kerjaan intel. Saya terima beritanya seperti itu," tuturnya.
Baca juga:
Kapendam Jaya: Hasil Pengecekan Absensi Rachel Vennya 3 Hari Masuk RSD Wisma Atlet
Dr Reisa Soal Kasus Rachel Vennya Kabur dari Karantina: Hukum Harus Ditegakkan
Polisi Periksa Rachel Vennya Terkait Plat Mobil RFS Senin 25 Oktober
Polda Metro Segera Panggil Pihak Diduga Bantu Rachel Vennya Kabur Karantina
Akun Instagram Rachel Vennya Lenyap Usai Heboh Pelanggaran Karantina