Kasus Aktif Covid-19 Meningkat, Jokowi Minta Doni Monardo Kerja Keras
"Bapak presiden meminta kami untuk bekerja keras," ujarnya, Selasa (1/12).
Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid 19, Doni Monardo, mengatakan Presiden Joko Widodo memintanya bekerja keras dalam menangani Covid-19. Tak hanya dirinya, permintaan serupa disampaikan kepada menteri terkait dan kepala daerah.
Permintaan ini disampaikan Jokowi setelah kasus aktif Covid-19 meningkat. Pekan lalu, persentase kasus aktif Covid-19 nasional masih 12,78 persen, kini naik menjadi 13,41 persen.
-
Mengapa Doni Monardo diberi penghargaan oleh Presiden Jokowi? Atas kegigihannya menangani Covid, Jokowi memberikan penghargaan kepada Doni pada Maret 2023.
-
Siapa Doni Monardo? Doni Monardo adalah sosok perwira tinggi TNI yang lahir pada tanggal 7 Januari 1960. Ia merupakan sosok yang memiliki pengalaman yang luas dalam bidang penanggulangan bencana dan penanganan krisis.
-
Kapan Doni Monardo meninggal? Doni Monardo meninggal pada Minggu, (3/12) pukul 17.35 WIB.
-
Apa jabatan terakhir Doni Monardo? Jabatan terakhir jenderal Doni adalah Panglima Komando Daerah Militer III/Siliwangi.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
"Bapak presiden meminta kami untuk bekerja keras," ujarnya, Selasa (1/12).
Di saat kasus aktif Covid-19 meningkat, persentase kesembuhan Covid-19 merosot. Doni menyebut, pekan lalu kesembuhan Covid-19 berada di angka 84,03 persen. Sedangkan pekan ini turun menjadi 83,44 persen.
Meski persentase kesembuhan menurun, Doni mengklaim penanganan Covid-19 di Indonesia lebih baik dibandingkan dunia. Hal itu ditandai dengan persentase kesembuhan Covid-19 Indonesia lebih tinggi dari rata-rata dunia.
"Angka kesembuhan global sekarang ini berada pada posisi 69,04 persen, sedangkan kita adalah 83,44 persen," jelasnya.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ini menambahkan, Jokowi juga meminta kepada menteri, kepala lembaga hingga masyarakat untuk terus meningkatkan kewaspadaan terhadap Covid-19. Menurutnya, pandemi Covid-19 masih berlangsung sehingga potensi penularan tinggi.
"Dengan peringatan bapak presiden ini membuat kita senantiasa tetap waspada," tandasnya.
Baca juga:
Aksi-aksi Rizieq Syihab yang Menjadi Sorotan, Perwira Tinggi TNI Sampai Buka Suara
Doni Monardo Sesalkan Sikap Rizieq Syihab Menolak Dilakukan Tracing
Doni Monardo Minta Satgas Covid-19 Tegas Jalankan Protokol Kesehatan Diterapkan Pemda
Masyarakat yang Ikut Kegiatan Habib Rizieq Diminta Segera Swab Tes
Jokowi Minta Cuti Bersama Akhir Tahun dan Pengganti Libur Idul Fitri Dikurangi