Kasus Corona di Kaltim Bertambah 903, Terbanyak Disumbang dari Balikpapan
Penambahan kasus Corona baru di Kalimantan Timur hari ini, Rabu (3/2) bertambah 903 kasus baru, menjadi 42.924 kasus. Untuk kasus aktif mendekati angka 8.000 kasus. Laju kasus di kota Balikpapan masih belum terbendung, meski pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) diperpanjang hingga 12 Februari 2021.
Penambahan kasus Corona baru di Kalimantan Timur hari ini, Rabu (3/2) bertambah 903 kasus baru, menjadi 42.924 kasus. Untuk kasus aktif mendekati angka 8.000 kasus. Laju kasus di kota Balikpapan masih belum terbendung, meski pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) diperpanjang hingga 12 Februari 2021.
Hari ini, kota Balikpapan kembali melaporkan penambahan tertinggi 263 kasus baru. Disusul Kutai Kartanegara 142 kasus, dan kota Bontang dengan 137 kasus. Sedangkan ibu kota provinsi Kalimantan Timur, Samarinda ada 91 kasus baru.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
Untuk kasus sembuh, bertambah 502 kasus sehingga total angka kesembuhan 33.934 kasus. Dan angka kematian menjadi 1.031 kasus setelah bertambah 502 orang yang sembuh hari ini.
"Dengan demikian, kasus aktif atau pasien dalam perawatan Covid-19 menjadi 7.959 kasus. Tertinggi di Kutai Kartanegara 2.149 orang. Disusul tiga daerah lain di Balikpapan 1.762 kasus, Bontang 1.122 kasus, serta Samarinda 1.077 kasus," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak, Rabu (3/2).
Dikonfirmasi merdeka.com, Kabid Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Kalimantan Timur Setyo Basuki menerangkan, berbagai upaya dilakukan, hingga Pemkot Balikpapan menerapkan PPKM mulai 15-29 Januari 2021 dan diperpanjang hingga 12 Februari 2021.
Saat ini, seperti di Balikpapan, kasus corona baru tidak lagi didominasi pekerja perusahaan. Melainkan temuan kasus positif terjadi merata dan sulit diklasifikasi per klaster.
"Sudah campur, ya klaster keluarga, lainnya. Macam-macam sudah. Iya, sudah campur aduk," ujar Basuki.
Menurut Basuki, keterisian fasilitas kesehatan di kota Balikpapan untuk perawatan Covid-19 sudah berada di atas 78 persen.
"Sudah disepakati, pasien berat ke rumah sakit. Ringan dan sedang isolasi di asrama haji Batakan atau hotel yang disewa. Kita sudah warning dari kemarin-kemarin. Cuma ya seperti itu. Di Balikpapan sudah PPKM. Bahkan perpanjangan pertama. Iya jadi seperti itu (masyarakat diharap patuh terapkan protokol kesehatan)," pungkas Basuki.
Catatan merdeka.com, sebelumnya, ledakan kasus tertinggi sejak pandemi di Kalimantan Timur Maret 2020 lalu, terjadi 27 Januari 2021 lalu dengan penambahan 756 kasus Corona baru. Namun hari ini, rekor kembali pecah dengan 903 kasus baru.
Baca juga:
Menko Luhut Perketat Mobilitas Manusia di Wilayah Berpotensi Tinggi Penularan Corona
Kabar Terbaru, Bantuan Pandemi Pemerintah yang Hadir dan Hilang di 2021
20 Tahanan KPK Sembuh dari Covid-19, Dikembalikan ke Rutan KPK
Jerit Tenaga Kesehatan Dengar Insentif Dipotong 50 Persen
3 Februari 2021, DKI Jakarta Sumbang 3.567 Kasus Positif Covid-19
Update 3 Februari: 1.111.671 Positif Covid-19, Meninggal 30.770 dan Sembuh 905.665