Kasus Corona di Solo Landai, Pengunjung Mal Dibolehkan Bawa Balita
Pemerintah Kota Solo mencabut larangan kunjungan bagi lansia, anak di bawah usia 5 tahun dan ibu hamil ke pusat perbelanjaan atau mal. Pencabutan diatur dalam Surat Edaran (SE) Wali Kota Solo Nomor 067/1653 tentang perpanjang kebijakan pemberlakuan PPKM skala mikro selama 2-15 Juni 2021.
Pemerintah Kota Solo mencabut larangan kunjungan bagi lansia, anak di bawah usia 5 tahun dan ibu hamil ke pusat perbelanjaan atau mal. Pencabutan diatur dalam Surat Edaran (SE) Wali Kota Solo Nomor 067/1653 tentang perpanjang kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) skala mikro selama 2-15 Juni 2021.
"Sudah dicabut. Untuk mal hari Kamis vaksinasi juga sudah selesai. Boleh ke mal (anak di bawah umur). Kan SE-nya sudah saya tandatangani. Tapi nunggu Kamis, vaksinnya sudah selesai," kata Gibran seusai menghadiri pelantikan wakil rektor UMS di Edupark, Rabu (2/6).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Apa yang membuat acara khitan Gibran jadi viral? Video merekam kemeriahan pawai Kuda Renggong pada acara khitan seorang anak bernama Gibran dibagikan oleh kanal Youtube Deni saripudin.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan Arya Wiguna viral? Nama Arya Wiguna sempat viral pada 2012 lalu karena perseteruannya dengan Eyang Subur.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
Tidak hanya ke mal atau pusat perbelanjaan, balita juga diperbolehkan ke tempat wisata. "Tempat wisata boleh. SE-nya kita perketat. Masuk ya masuk saja asalkan pakai masker," terangnya.
Gibran mengaku dibutuhkan waktu untuk menerapkan kebijakan tersebut di lapangan. Karena lokasi seperti mal, Taman Balaikambang dan Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) atau Solo Zoo sangat rentan terhadap balita.
"Untuk larangan balita pergi ke tempat wisata juga saya cabut. Tapi, saya butuh waktu dulu," lanjut Gibran.
Gibran menjelaskan sebelum kebijakan itu dilakukan pihaknya akan memanggil pengelola mal terlebih dulu. Hal ini berkaitan dengan Standard Operating Procedure (SOP) di mall.
"Pengelola mal kita panggil dulu. Vaksinasi mal kita selesaikan Kamis pekan ini. Yang jelas SOP di mal kita perketat karena balita boleh masuk," ujarnya.
Gibran menyampaikan, dirinya tidak ingin ada pembatasan aktivitas warga. Kendati demikian, mengingatkan masyarakat agar tetap berhati-hati dan menerapkan protokol kesehatan, karena balita lebih riskan terpapar Covid-19.
"Kita ingin kegiatan warga tidak dipersulit lagi. Kan banyak sekali orang tua ngajak main ke mal. Sekali lagi saya ingatkan jika anak kecil balita itu lebih riskan terpapar corona," tandasnya.
Putra Presiden Joko Widodo itu mengatakan, pelonggaran aturan balita boleh masuk mal tersebut bukan atas permintaan warga. Namun kondisi kasus di Solo yang relatif melandai.
"Pertimbangannya kasus kita landai. Pasca Lebaran tidak ada lonjakan kasus corona di Solo. Yang penting kesehatan kita jaga, ekonomi kita jaga juga," pungkas dia.
Baca juga:
Tak Perlu Antre di RS, Obat untuk Pasien Rawat Jalan di Surabaya Diantar sampai Rumah
2 Juni 2021, Pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet dan RSKI Pulau Galang Menurun
Update Jumlah WNA Positif Covid-19 di Indonesia per 2 Juni
Satgas Sebut Pulau Jawa Sumbang 53 Persen Kasus Covid-19 Sepekan Terakhir
Satgas Sebut Varian Baru Covid-19 Pengaruhi Efikasi Vaksin
20 Warga Positif Covid-19, Satu RT di Bambu Apus Belum Berlakukan Karantina
Menkes Janji Prioritaskan Suplai Vaksin Covid-19 ke Kota Bogor