Kebakaran Lereng Gunung Wilis Merembet Hingga Wilayah Ponorogo
Dalam 4 hari, lahan yang terbakar sudah mencapai 16 Hektare.
Lereng Gunung Wilis yang terbakar merembet hingga wilayah hutan di Ponorogo. Tepatnya hutan di wilayah Kecamatan Pudak, Ponorogo. Kebakaran yang menerjang hutan di Pudak masih terjadi sejak Senin (21/10) hingga Jumat (25/10).
"Kebakarannya sejak Senin. Sudah 5 hari ini. Sampai saat ini atau sekitar pukul 16.10 WIB masih terbakar," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo, Setyo Budiono.
-
Kapan Gunung Patenggeng terbentuk? Menurut tim Geologi, Gunung Patenggeng merupakan gunung purba berusia jutaan tahun.
-
Kenapa pendakian Gunung Gede Pangrango ditutup? Keputusan tersebut dampak cuaca ekstrem yang diperkirakan masih berlangsung hingga bulan depan sehingga dapat mengancam keselamatan pendaki.
-
Di mana letak Gunung Karang? Lokasinya ada di Kabupaten Pandeglang, dengan ketinggian 1.778 meter di atas permukaan laut.
-
Bagaimana Gunung Patenggeng terbentuk? Awalnya, bentuk ini tercipta dari sumbatan lava atas fenomena geologi di masa lampau.
-
Bagaimana medan pendakian Gunung Latimojong? Gunung Latimojong Gunung ini bisa dibilang salah satu gunung ekstrem di Indonesia. Pasalnya, jalur yang dilewati merupakan bebatuan cadas dan tajam.
-
Di mana letak Gunung Papandayan? Gunung Papandayan sendiri memiliki ketinggian 2.665 meter di atas permukaan laut, dan terletak persis di Kecamatan Cisurupan.
Dalam 4 hari, lahan yang terbakar sudah mencapai 16 Hektare. Budi menuturkan, kemungkinan besar luas lahan terbakar masih bertambah. Apalagi melihat angin yang masih bertiup kencang.
"16 Hektare itu data yang kami update. Masih berpotensi bertambah," jelas Budi.
Menurutnya, 16 Hektare lahan terbakar adalah lahan yang ditanami pinus dan karet. "Pinus dan karet. Lahan milik warga," beber mantan Kasubag Humas Pemkab Ponorogo ini.
Hingga kini, petugas dari BPBD, Polsek Pudak dan Koramil Pudak sudah melakukan penanganan. Dia menyebut jika sudah membuat ilaran (teknis untuk kebakaran tidak melebar).
"Kami buat ilaran. Sambil terus kami lakukan pemadaman. Dan pemantauan apakah mendekati ke rumah penduduk atau tidak. Sampai saat ini masih 7 Km dari rumah penduduk," katanya.
Dia mengaku jika kebakaran hutan juga melanda di Desa Klepu, Sooko, Ponorogo. "Kalau yang Sooko sudah padam tadi pagi," terangnya.
Dia mengatakan untuk kebakaran hutan di Desa Klepu cukup mengkhawatirkan. Pasalnya, kebakaran hutan sudah cukup dekat dengan rumah penduduk. "Kurang 3 Kilometeran lagi. Makanya tenaga kami cukup terkuras juga di Desa Klepu," jelasnya.
Dia mengatakan, penyebab kebakarannya baru bisa teridentifikasi di Desa Klepu. Putung rokok menjadi penyebab kebakaran lahan tersebut.
"Lalu melebar karena terkena angin. Untuk yang Klepu luas yang terbakar 6 sampai 7 hektare. Pinus juga," tandas Budi.
Baca juga:
Gunung Guntur Masih Terbakar, Pendakian Ditutup Sementara
150 Hektare Lahan di Taman Nasional Gunung Ceremai Hangus Terbakar
Lokasi Sulit Dijangkau, Kebakaran Gunung di Karawang Hanguskan 50 Hektare
Sepanjang 2019, 857 Ribu Hektar Lahan Terbakar di Seluruh Indonesia
Luas Terdampak Kebakaran Hutan di Kawasan Semeru Capai 115 Hektar