Keluarga kecewa jika Ba'asyir dipindah lapas, tetap minta jadi tahanan rumah
Abdurrahim menilai jika dipindahkan ke lapas atau rutan, itu berarti sama saja. Namun jika menjadi tahanan rumah, harapannya Baasyir bisa mendapatkan perawatan oleh keluarga. Apalagi saat ini usia Baasyir sudah 80 tahun lebih.
Rencana pemerintah memindahkan terpidana kasus terorisme Abu Bakar Baasyir mendapatkan tanggapan dari keluarga. Putra Ba'asyir, Abdurrahim Baasyir mengatakan, keluarga tetap menginginkan mantan pengasuh Pondok Pesantren Al Mukmin, Ngruki, Sukoharjo tersebut menjadi tahanan rumah, bukan dipindahkan ke lapas (lembaga pemasyarakatan) atau rutan (rumah tahanan) di Solo atau Klaten.
"Kami kecewa dengan rencana pemindahan ke lapas atau rutan. Keluarga hanya hanya ingin Ustaz Abu (Abu Bakar Baasyir) menjadi tahanan rumah saja," ujar Abdurrahim atau akrab disapa ustaz Iim kepada wartawan, Rabu (7/3).
-
Siapa yang didukung oleh Abu Bakar Ba'asyir? Ba'asyir mengatakan bahwa pasangan calon yang paham Islam adalah paslon nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
-
Bagaimana Abu Bakar Ba'asyir menyampaikan dukungannya? Rekaman video pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Al Mukmin Ngruki Sukoharjo Abu Bakar Ba'asyir mendukung pasangan calon presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar beredar di akun TikTok @aniesvisioner.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Kenapa Abu Bakar Ba'asyir mendukung pasangan Anies-Muhaimin? Ba'asyir menilai Anies-Muhaimin merupakan sosok yang layak untuk didukung pada Pilpres 2024. "Beliau secara pribadi ya. Pasangan Anies-Muhaimin adalah sosok layak untuk didukung menurut pandangan beliau. Anies-Muhaimin sosok yang tampaknya bisa dipercaya untuk memimpin Indonesia kedepan hanya yang nomor satu,itu keyakinan beliau,” tukasnya.
-
Di mana Abu Bakar Aceh dilahirkan? Profil Singkat Aboebakar Atjeh atau disebut juga Abu Bakar Aceh ini lahir di Peureumeu, Aceh Barat pada tanggal 28 April 1909.
-
Siapa Baim Alkatiri? Lama tidak terlihat, Ibrahim Khalil Alkatiri tumbuh menjadi remaja dewasa yang tampan.
Abdurrahim menilai jika dipindahkan ke lapas atau rutan, itu berarti sama saja. Namun jika menjadi tahanan rumah, harapannya Baasyir bisa mendapatkan perawatan oleh keluarga. Apalagi saat ini usia Baasyir sudah 80 tahun lebih.
"Usia bapak sudah lebih dari 80 tahun, dari sisi psikologis dan fisik sudah tidak layak kalau masih tetap dipenjara," katanya.
Keinginan agar Ba'asyir dirawat di rumah bukan hanya keinginan keluarga. Abu Bakar Ba'asyir pun memiliki keinginan yang sama.
Terpisah, Kepala Pengaman Rutan Klas IA Surakarta, Urip Dharma Yoga mengaku pihaknya belum mendapatkan informasi terkait pemindahan Abu Bakar Baasyir ke Rutan Kelas IA Solo. Baik lisan maupun kabar resmi secara tertulis.
"Kami belum mendapatkan informasi itu, jadi kami masih akan menunggu instruksi pemerintah pusat," tandasnya.
Namun jika benar akan dipindahkan ke Rutan Solo, pihaknya akan mempersiapkan semua keperluan yang dibutuhkan. Termasuk jika nanti para kerabat atau pendukung Ba'asyir menjenguk di rutan.
Sebelumnya beredar kabar jika Abu Bakar Ba'asyir akan dipindahkan dari Lapas Gunung Sindur ke Lapas Klaten atau lapas yang dekat dengan tempat tinggal di Sukoharjo. Namun rencana tersebut berubah menjadi ke Rutan Solo. Pemerintah hingga kini belum memastikan kemana Ba'asyir akan dipindahkan.
Baca juga:
Keluarga Abu Bakar Ba'asyir tolak pemberian grasi dari Jokowi
Wapres JK apresiasi rencana pemindahan Abu Bakar Ba'asyir ke LP di Klaten
Wiranto tegaskan pemindahan Ba'asyir karena pertimbangan kemanusiaan
Wiranto sebut Ba'asyir akan dipindah ke LP di Jateng agar dekat dengan keluarga
Soal tahanan rumah Ba'asyir, Menhan diminta Jokowi lakukan pendekatan