Kemenag Bakal Siapkan Alternatif Naskah Khotbah Jumat
Kamaruddin menerangkan, penyusunan akan melibatkan ulama, praktisi, dan akademisi penting untuk menghasilkan naskah yang berkualitas dan relevan dengan dinamika sosial. Ada sejumlah tema yang akan disusun.
Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin mengatakan, Kementerian Agama akan menyiapkan naskah khotbah Jumat sebagai alternatif bagi masyarakat yang ingin menggunakannya. Materi khotbah Jumat akan disesuaikan dengan perkembangan zaman. Karenanya, Kemenag akan melibatkan para ulama dan akademisi yang pakar pada bidangnya.
"Rencana penyusunan khotbah Jumat ini sejalan dengan kebijakan Kemenag untuk menyediakan literasi digital yang mendukung peningkatan kompetensi penceramah agama. Kami akan menyiapkan naskah berkualitas dan bermutu dengan tim penulis ahli di bidangnya," katanya di Jakarta, Senin (23/11).
-
Kapan kentongan ditabuh sebagai penanda salat Jumat? Pukul 11.00 WIB, kentongan akan ditabuh beberapa kali, sebagai penanda mulai masuknya salat Jumat dan persiapan warga.
-
Kenapa khutbah Jumat sangat penting? Ini memainkan peran kunci dalam memperkuat keimanan dan memperdalam pemahaman umat terhadap prinsip-prinsip agama, serta memberikan arahan moral dan etika dalam kehidupan sehari-hari.
-
Kapan sholat Jumat dilaksanakan? Setiap hari Jumat, umat Islam di seluruh dunia akan berkumpul di Masjid untuk menunaikan sholat Jumat.
-
Apa itu doa Jumat Pagi? Doa Jumat Pagi dan Artinya, Perlu Diamalkan Umat Muslim Hari Jumat adalah waktu terbaik untuk berdoa. Selain diwajibkan salat Jumat bagi laki-laki, umat Muslim juga dianjurkan untuk memperbanyak amalan saleh, salah satunya membaca doa.
-
Kapan doa Jumat Pagi dibaca? Doa tersebut sebaiknya dibaca sebanyak 3 kali dan diamalkan setiap hari Jumat.
-
Mengapa kata bijak hari Jumat penting? Kata bijak hari Jumat ialah rangkaian kalimat berisi pesan inspiratif dalam menjalani hidup.
Dia menjelaskan, naskah yang disusun bisa jadi alternatif. Tetapi tidak ada kewajiban setiap masjid dan penceramah untuk menggunakannya.
"Tidak ada kewajiban setiap masjid dan penceramah untuk menggunakan naskah khotbah Jumat yang diterbitkan Kemenag," ungkapnya.
Kamaruddin menerangkan, penyusunan akan melibatkan ulama, praktisi, dan akademisi penting untuk menghasilkan naskah yang berkualitas dan relevan dengan dinamika sosial. Ada sejumlah tema yang akan disusun.
Dia merinci tema tersebut yaitu terkait akhlak, pendidikan, globalisasi, zakat, wakaf, ekonomi syariah, dan masalah generasi milenial. Kamaruddin yakin naskah yang disusun Kemenag itu terjaga kualitasnya, maka akan digunakan oleh masyarakat.
"Meski bukan keharusan, kalau naskah Kemenag bermutu, baik dari sisi pesan maupun redaksi, pasti akan digunakan oleh masyarakat dan masjid-masjid di Indonesia," terangnya.
Dia menjelaskan khotbah Jumat harus menjadi instrumen untuk memberikan informasi konstruktif kepada masyarakat. Karena itu, sudah seharusnya Kemenag hadir untuk ikut memfasilitasi keberadaan naskah yang sesuai dengan perkembangan zaman di masyarakat.
"Jadi, khotbah Jumat juga perlu membahas masalah kekinian berikut solusinya. Itu menjadi salah satu fokus dalam penyusunan naskah khotbah ini," tutupnya.
Baca juga:
Imam Masjid di Bekasi Bakal Digaji Rp2,5 Juta Tiap Bulan Mulai Tahun 2021
Suasana Salat Jumat Pekan Kedua di Masjid Hagia Sophia
7 Amalan Keutamaan Hari Jumat, Wajib Diketahui Umat Islam
5 Keutamaan Al Kahfi di Hari Jumat, Temukan Ridho Allah di Dunia dan Akhirat
Momen Bersejarah Salat Jumat Pertama di Hagia Sophia Setelah 86 Tahun
Hagia Sophia Gelar Salat Jumat Pertama Sejak Kembali Jadi Masjid, Ini Persiapannya