Kemenag Persiapkan Skenario dan Mitigasi Jika Ada Pemberangkatan Haji Tahun Ini
Penyelenggaraan haji saat pandemi Covid-19 diperlukannya protokol kesehatan yang ketat. Sehingga alur pergerakan jemaah disusun dengan tujuan untuk memastikan keselamatan dan keamanan para jemaah.
Kementerian Agama telah menyiapkan sejumlah skenario hingga mitigasi bila ada jemaah haji yang diberangkatkan pada musim Haji 2021. Meskipun, Kemenag belum menerima kepastian apakah ada pemberangkatan haji atau tidak.
"Tapi kita terus berharap agar kita dapat memberangkatkan jemaah haji. Karenanya kami terus mempersiapkan berbagai skenario serta mitigasinya, termasuk alur pergerakan jemaah, jika ada pemberangkatan," kata Sekretaris Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) Kemenag, Ramadan Harisman, dalam keterangan tertulis, Rabu (28/4).
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Kapan jemaah haji melempar jumrah? Prosesi ini dilakukan pada hari-hari tertentu dalam perjalanan haji.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Kenapa jemaah haji dilarang berdebat sengit? Selama ihram, dilarang terlibat dalam perdebatan sengit atau pertengkaran. Hal ini untuk menjaga suasana yang harmonis dan khusyuk dalam menjalankan ibadah haji.
Menurut dia, penyelenggaraan haji saat pandemi Covid-19 diperlukannya protokol kesehatan yang ketat. Lanjut dia, alur pergerakan jemaah disusun dengan tujuan untuk memastikan keselamatan dan keamanan.
"Alur pergerakan ini meliputi delapan tahapan yang harus dilalui jemaah selama melaksanakan ibadah haji," ucapnya.
Langkah pertama yaitu terkait vaksinasi, yaitu untuk Covid-19 dan meningitis. Lalu, selama berada di asrama haji wajib menjalankan karantina selama 3x24 jam yang sebelumnya telah menjalani swab antigen.
Setelah tiga hari akan dilakukan tes PCR swab kembali untuk jemaah. Bila hasilnya negatif akan diberangkatkan dan jika positif diharapkan melakukan isolasi mandiri di asrama haji.
Setelah berangkat, jemaah akan turun di Jeddah dan melakukan karantina di Makkah selama 3x24 jam. Setiap hotel kapasitas jemaah maksimal dua orang setiap kamar.
"Setelah dikarantina selama 3 x 24 jam, jemaah haji akan tes PCR Swab kembali. Jika hasilnya negatif, pada hari ke-4 jemaah bisa melaksanakan umrah. Jika hasilnya positif, akan dilakukan isolasi mandiri pada hotel di Makkah," papar dia.
Kemudian jemaah haji yang akan melaksanakan umrah wajib diberangkatkan dengan menggunakan bus menuju tempat miqat dengan prokes yang ditentukan Pemerintah Saudi.
Selama di Makkah, selain umrah wajib dan thawaf Ifadhah di Masjidil Haram, jemaah diberikan kesempatan ke Masjidil Haram selama tiga kali. Pelaksanaannya tetep menerapkan protokol yang ada.
"Sementara pergerakan jemaah saat puncak ibadah haji akan menyesuaikan dengan ketentuan di Arab Saudi," ujar dia.
Saat di Madinah, jemaah akan ditempatkan pada hotel-hotel yang telah ditentukan dan tinggal selama tiga hari. Karena hal itu tidak ada pelaksanaan shalat Arbain.
Selanjutnya sebelum pulang ke Indonesia, jemaah akan dilakukan swab PCR. Bila dinyatakan positif akan dilakukan isolasi mandiri di hotel kawasan Madinah.
Tahapan terakhir yaitu jemaah akan dilakukan swab antigen setibanya di Indonesia. Bila hasilnya negatif akan dipulangkan ke daerahnya dan melakukan karantina mandiri di rumah.
"Jika hasilnya positif, akan dilakukan isolasi mandiri di asrama haji," jelas dia.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Tata Cara Haji dan Umrah yang Benar, Kenali Perbedaannya dengan Tepat
Kemenag Siapkan Mitigasi Penyelenggaraan Haji 2021, Begini Alur Pergerakan Jemaah
Gelar Bahtsul Masa'il, Kemenag Bahas Haji di Masa Pandemi Covid-19
Demi Jemaah Haji, DPR Minta Pemerintah Dorong Sinovac Segera Urus EUL dari WHO
Dubes Saudi: Insya Allah Ada Haji untuk Muslim Indonesia dan Dunia Tahun Ini
Kemenag Gandeng Asosiasi Matangkan Mitigasi Penyelenggaraan Haji Khusus saat Pandemi