Kepala BIN: 1 dari 7 Orang yang Terkena Covid-19 di Indonesia adalah Anak-Anak
Setidaknya, kelompok anak-anak menyumbang sembilan persen dari total tingkat pasien positif (positivity rate) di Indonesia, ujar Budi merujuk pada data otoritas terkait.
Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan mengajak para pelajar berusia 12-17 tahun di Semarang, Jawa Tengah, untuk mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 demi menekan laju penularan virus.
"Hari ini, sesuai dengan petunjuk Bapak Presiden (Joko Widodo), kami Badan Intelijen Negara melanjutkan program vaksinasi untuk anak-anak pelajar SMP yang khusus hari ini di Semarang, karena kasus Covid-19 pada anak-anak pelajar itu meningkat," kata Budi Gunawan saat meninjau vaksinasi di SMPN 1 Semarang, Jawa Tengah sebagaimana dikutip dari pernyataan tertulis-nya, Rabu (21/7).
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Di mana UMKM di Bontang terdampak oleh pandemi Covid-19? Wabah Covid-19 pada awal tahun 2020 memberikan dampak besar terhadap sektor perkonomian Indonesia, termasuk pada UMKM Kota Bontang.
-
Siapa yang memimpin aksi demo petani Kendeng saat pandemi COVID-19? Aksi demo petani Kendeng kembali dilakukan saat pandemi COVID-19. Kala itu mereka menolak aktivitas penambangan yang dianggap berpotensi merusak lingkungan.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
Setidaknya, kelompok anak-anak menyumbang sembilan persen dari total tingkat pasien positif (positivity rate) di Indonesia, ujar Budi merujuk pada data otoritas terkait. "Satu dari tujuh orang yang terkena Covid-19 di Indonesia adalah anak-anak," ucap dia.
Oleh karena itu, Kepala BIN menegaskan vaksinasi untuk anak-anak usia 12-17 tahun penting jadi prioritas demi menekan angka penularan serta sebagai upaya mempercepat pembentukan kekebalan kelompok (herd immunity).
Program vaksinasi yang digelar oleh BIN, TNI, Polri, dan lembaga lain merupakan bagian dari upaya mempercepat vaksinasi di Tanah Air sehingga target pemerintah menyuntikkan tiga juta dosis vaksin Covid-19 per hari dapat tercapai.
Jika itu terlaksana, pemerintah optimistis kekebalan kelompok kemungkinan tercapai pada akhir 2021. Dalam kegiatan vaksinasi di SMPN 1 Semarang, pihak sekolah menyampaikan terima kasih atas bantuan BIN.
"Kami ucapkan terima kasih kepada BIN yang telah mengadakan kegiatan vaksinasi pelajar ini. Kami harap program ini dapat diikuti oleh semua pelajar di Semarang," kata Kepala SMPN 1 Semarang Nining Sulistyaningsih.
BIN sejak minggu lalu meluncurkan vaksinasi langsung ke rumah-rumah warga di enam provinsi, yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, Banten, Kalimantan Timur, Riau, dan Sulawesi Selatan. BIN menargetkan dapat menyalurkan 3.000 dosis vaksin Covid-19 dan paket sembako untuk 3.000 warga di Jawa Tengah.
Baca juga:
Ini Alasan Pencairan Klaim Rumah Sakit Rujukan Covid-19 Lambat
Wali Kota Semarang Klaim Sudah Tidak Ada Penumpukan Pasien Covid-19 di RS
Varian Delta Terdeteksi di Makassar, Dinkes Sulsel Sebut dari Kuli Proyek Apartemen
Sekjen: 165 Orang di DPR Masih Positif Covid-19
Varian Delta Masuk Kupang, Masyarakat Diminta Tak Panik dan Tetap Taat Prokes
Penelitian: Jumlah Kematian karena Covid di India 10 Kali Lipat dari Angka Resmi
Pemprov Jateng Target Vaksinasi 28,2 Juta Jiwa, Target Herd Immunity Desember 2021