Klaster PTM Muncul di Jateng, Gubernur Ganjar Perintahkan Semua Daerah Gelar Tes Acak
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memerintahkan seluruh daerah untuk melakukan tes acak Covid-19 di beberapa sekolah dalam waktu-waktu tertentu. Perintah ini menyusul munculnya klaster pembelajaran tatap muka (PTM) di Purbalingga.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memerintahkan seluruh daerah untuk melakukan tes acak Covid-19 di beberapa sekolah dalam waktu-waktu tertentu. Perintah ini menyusul munculnya klaster pembelajaran tatap muka (PTM) di Purbalingga.
"Saya minta segera dilakukan random tes dalam waktu-waktu tertentu, agar kita bisa mengetahui kondisinya," kata Ganjar, Rabu (22 /9).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Kenapa hidung bengkak saat flu? Virus merusak sel-sel hidung, menyebabkan peradangan dan respons tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan.
Ganjar menjelaskan, pada klaster pembelajaran tatap muka (PTM) di Purbalingga, terdapat 90 siswa SMPN 4 Mrebet yang terpapar covid-19. Selain menghentikan PTM yang sudah dilakukan, dia meminta Bupati Purbalingga segera melakukan tracing terhadap kontak erat puluhan siswa itu.
"Bupati sudah memutuskan PTM di Purbalingga dihentikan semuanya. Saya minta dilakukan tracing, dicari penyebabnya dari mana, masuknya seperti apa agar bisa segera tertangani," ungkapnya.
Kasus klaster PTM di Purbalingga menjadi peringatan untuk semua daerah di Jateng untuk lebih berhati-hati. Ganjar mengaku sudah mengecek dan mendapati informasi bahwa sejumlah sekolah di Purbalingga menggelar belajar tatap muka tanpa izin.
"Menurut informasi bupati, pada prinsipnya Purbalingga belum membuka PTM. Maka saya tekankan, kenapa penting setiap sekolah yang ingin menyelenggarakan PTM untuk lapor dulu, supaya bisa dipantau," jelasnya.
Ganjar meminta Satgas Covid-19 setiap daerah tegas mengambil tindakan dengan membubarkan jika ada sekolah yang menggelar PTM tanpa izin. "Jadi yang tidak lapor, bubarkan. Ini menjadi pembelajaran buat kita semua. Seluruh sekolah, baik negeri maupun swasta, siapa pun yang menggelar PTM tolong laporkan agar kami bisa melakukan pengecekan sejak awal," imbaunya.
Baca juga:
Angka Putus Sekolah Meningkat 10 Kali Lipat akibat Pandemi
90 Murid SMPN 4 Mrebet Purbalingga Diisolasi Setelah Tes Antigen Postif Covid-19
Nadiem: Vaksinasi Mengejar PTM Bukan PTM Mengejar Vaksinasi
12.569 Siswa di Kabupaten Tangerang Jalani Pembelajaran Tatap Muka
Meski Masuk Zona Kuning, PTM SD dan SMP di Makassar Belum Dimulai
Besok, Kota Padang Mulai Sekolah Tatap Muka