Kontainer Lepas Lalu Hantam Ruang Kemudi Truk di Tangerang, Lalu Lintas Macet
Kasubnit Laka Lantas Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Sulpaturohman menegaskan, tidak ada korban dalam kejadian itu. Pengemudi langsung menyelamatkan diri setelah mengetahui kontainer yang dibawanya terlepas.
Satu unit truk mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Raya Serang KM 21, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Rabu (15/9). Peti kemas atau kontainer yang dibawa kendaraan besar itu terlepas dan menghantam ruang kemudi hingga remuk lalu terguling.
Truk dan kontainer yang dibawanya terguling melintang di jalan. Kemacetan pun tidak terhindarkan. Kendaraan itu baru bisa dievakuasi tiga jam berselang.
-
Di mana kecelakaan beruntun yang melibatkan truk itu terjadi? Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol (GT) Halim Utama pada Rabu (27/3).
-
Apa yang dilakukan petugas relawan terhadap truk pemadam kebakaran di perlintasan? Dalam video terlihat iringan dua truk pemadam kebakaran yang terlihat dalam kondisi darurat. Namun saat sampai di perlintasan sebidang Cikadupateh, para petugas dan relawan yang berjaga dengan sigap menghentikan truk pemadam kebakaran tersebut.
-
Di mana lokasi kejadian kecelakaan truk susu kaleng? Baru-baru ini viral di media sosial video yang menarasikan warga Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, menjarah ribuan susu kaleng dari satu unit truk boks yang mengalami kecelakaan di Jalur Pantura Dalam
-
Bagaimana petugas di perlintasan sebidang menghentikan truk pemadam kebakaran? Ketika terjadi kebakaran dan akan ada kereta api yang akan melintas, petugas di perlintasan dan relawan memberhentikan damkar yang akan melintas, dengan memberi isyarat bendera merah dan tangan agar berhenti sejenak, ” tulis keterangan di video.
-
Kapan kecelakaan antara KA Brantas dan truk di perlintasan Madukoro terjadi? Peristiwa itu terjadi pukul 19.44 WIB.
-
Di mana kecelakaan KA Putri Deli dengan truk tronton terjadi? Insiden kecelakaan antara KA Putri Deli dengan truk tronton pada Selasa (19/3) malam itu diduga akibat sang sopir truk nekat terobos palang pintu di perlintasan terjaga (JPL Nomor 31) Km. 44+300 antara Stasiun Perbaungan dan Stasiun Lidah Tanah.
Kasubnit Laka Lantas Satlantas Polresta Tangerang Ipda Adi Sulpaturohman menegaskan, tidak ada korban dalam kejadian itu. Pengemudi langsung menyelamatkan diri setelah mengetahui kontainer yang dibawanya terlepas.
"Itu truk mau putar balik, karena sopir hilang kendali, muatan peti kemasnya ini terlepas dari badan truk, sehingga saat itu juga truk terguling," kata Adi.
Dia menjelaskan, pengemudi bernama Ridwan (23) diduga tidak dapat mengendalikan laju truknya saat hendak memutar arah dari Balaraja menuju Cikupa. "Peristiwa itu terjadi pukul 08.00 WIB tadi. Truk kontainer berhasil dievakuasi pukul 11.50 WIB. Saat ini arus lalu lintas sudah kembali normal," jelas dia.
Akibat kejadian itu, kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. "Tidak ada korban jiwa dan luka, karena sopir berhasil menyelamatkan diri. Hanya kerugian materi yang ditaksir hingga Rp20 juta. Dan untuk saat ini, kendaraan dan juga sopir kita amankan untuk pemeriksaan lebih lanjut," ucap dia.
Baca juga:
Truk Tangki Air Terlibat Kecelakaan Maut di Semarang Belum Perpanjang Uji KIR
Tewaskan 4 Orang dalam Tabrakan Beruntun di Semarang, Sopir Truk Jadi Tersangka
Kecelakaan Menewaskan 6 Korban di Sleman, Sopir Truk Batu Jadi Tersangka
Diduga Rem Blong, Truk di Sleman Kecelakaan Berujung 6 Orang Tewas
Truk Seruduk Sepeda Motor dan Mobil di Labuhanbatu, Tiga Orang Meninggal Dunia
Truk Muatan Ban Hantam 5 Mobil dan Motor di Samarinda, Pemotor Tewas