Kunjungi Balikpapan, Kasad Andika dan Istri Semangati Nakes Tangani Corona
Dalam kesempatan itu, Hetty memberikan paket bingkisan 478 paket sembako dan multivitamin, bagi Nakes di RS TK II Dr R Hardjanto. Sembako dan multivitamin itu didatangkan khusus dari Jakarta.
Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Andika Perkasa didampingi istri, Hetty Andika Perkasa, hari ini berkunjung ke RS Tingkat II Dr R Hardjanto di Balikpapan, Kalimantan Timur. Keduanya menyemangati tenaga kesehatan (Nakes) agar pulih dari paparan Covid-19.
Hetty Andika Perkasa pada kunjungan kerja kali ini, berkesempatan bertatap muka langsung melalui telekonferensi video bersama Nakes, untuk memberikan semangat dalam menangani pasien. Khususnya, pasien COVID-19 dan pasien dengan penyakit lainnya.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
Dalam kesempatan itu, Hetty memberikan paket bingkisan 478 paket sembako dan multivitamin, bagi Nakes di RS TK II Dr R Hardjanto. Sembako dan multivitamin itu didatangkan khusus dari Jakarta.
Dalam dialog telekonferensi video, Hetty meminta kepada Nakes yang terpapar Covid-19 dan masuk di ruang ICU, agar tetap bersemangat dan berdoa agar cepat pulih.
“Mbak Syahrani saya mendoakan ya dan tetap harus semangat untuk melalui masa sulit ini," kata Hetty, melalui keterangan tertulis Kodam VI Mulawarman diterima merdeka.com, Rabu (11/8).
Hetty menerangkan, dia bahkan membawa masakan daging sebagai sumber protein yang dia masak sendiri.
“Saya bawakan semua untuk tenaga kesehatan, vitamin dan herbal yang sudah lolos BPOM, jadi aman untuk dikonsumsi. Dan saya bawakan juga daging untuk tambahan protein tapi sudah saya masakkan sendiri ya," ujar Hetty.
Sementara itu Jenderal Andika Perkasa meminta kepada salah satu pasien yang sudah sembuh dari Covid-19 dan istrinya yang meninggal karena terpapar Covid-19, agar senantiasa terus menjaga kesehatan keluarganya.
“Kami turut berduka cita atas meninggalnya istri Mas Dedi. Saya yakin Mas Dedi sudah berusaha yang terbaik untuk menjaga keluarga tapi memang ya Tuhan berkehendak lain," kata Andika
Baca juga:
VIDEO: Tes Keperawanan Seleksi Kowad & Wanita Mau Nikah Sama Anggota TNI AD Dihapus
Sejumlah Evaluasi TNI AD untuk Penerimaan Kowad, Termasuk Hapus Tes Keperawanan
Kasad Andika Tegaskan Tak Ada Lagi Tes Keperawanan Masuk Kowad
Cerita Istri Jenderal TNI Diminta Tes Keperawanan Sebelum Nikah, Mati-matian Menolak
Kasad Andika Ubah Aturan Rekruitmen Kowad, Tes Keperawanan Dihapus?
VIDEO: Sosok Perwira Tinggi Diperintah Jenderal TNI Andika Bongkar Skandal Uang di AD