Lagi kejar biawak, Ali David tenggelam di Sungai Opak
Tak lama berselang petugas dari Polair dan SAR Bantul segera datang ke lokasi. Petugas gabungan pun segera melakukan pencarian terhadap korban.
Gara-gara mengejar biawak, Ali David (23) tenggelam di Sungai Opak, Bantul, DIY, Senin (27/3). Ali yang merupakan warga Dusun Srayu, Desa Canden, Kecamatan Jetis, Bantul ini terpeleset saat mengejar biawak di atas dam dan jatuh ke sungai.
Salah seorang saksi mata yaitu adik korban, Jatmiko menjelaskan, korban dan dirinya sekira pukul 13.30 WIB melihat seekor biawak di Bendungan Tegal. Korban pun mengejar biawak tersebut. Naas, saat mengejar biawak, korban terpeleset dan jatuh ke sungai.
"Saya mencoba menolong kakak tapi keburu jatuh ke sungai. Kemudian saya minta tolong ke penjaga dam dan warga sekitar," ujar Jatmiko, Senin (27/3).
Sayangnya, saat warga dan penjaga dam datang ke lokasi, Ali sudah hilang karena hanyut terbawa arus Sungai Opak. Penjaga dam pun kemudian melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
Tak lama berselang petugas dari Polair dan SAR Bantul segera datang ke lokasi. Petugas gabungan pun segera melakukan pencarian terhadap korban.
Namun usaha pencarian yang dilakukan petugas gabungan hingga Senin (27/3) malam belum berhasil membuahkan hasil. Petugas gabungan ini pun menghentikan sementara pencarian korban.
"Sampai pukul 19.00 WIB korban belum berhasil ditemukan. Sementara proses pencarian terhadap korban dihentikan. Pencarian akan dilanjutkan kembali besok pagi. Harapannya korban bisa segera ditemukan," pungkas Komandan SAR Pantai Parangtritis, Ali Joko Sutanto.