Menjelajahi Sungai hingga Alam Liar di Pulau Dongeng Depok, Letaknya di Dalam Mal
Pulau dongeng di Depok bikin liburan keluarga akhir tahun makin seru dan ceria
Pulau dongeng di Depok bikin liburan keluarga akhir tahun makin seru dan ceria
Menjelajahi Sungai hingga Alam Liar di Pulau Dongeng Depok, Letaknya di Dalam Mal
Tak hanya dipenuhi gedung bertingkat, ternyata Kota Depok memiliki wisata pulau dongeng yang menawarkan pengalaman seru. Sebuah perahu pun telah disiapkan untuk membawa pengunjung menjelajah “alam liar” di sana.
Walau terdengar menantang namun pulau dongeng yang dimaksud adalah wahana yang ditampilkan di Mall Pesona Square di Jalan Juanda, Bakti Jaya, Kecamatan Sukmajaya. Suasana alam liar yang disuguhkan merupakan visualisasi teknologi sehingga mirip dengan aslinya.
-
Apa saja wisata di Depok? Depok, sebuah kota yang terletak di perbatasan antara Jakarta dan Jawa Barat, telah berkembang menjadi destinasi wisata yang menarik dengan berbagai pilihan tempat yang dapat dikunjungi.
-
Apa legenda Pulau Dedap Durhaka? Kisah-kisah inilah sudah tersaji dalam sebuah legenda bernama Malin Kundang. Sang anak telah dikutuk ibunya menjadi batu. Di Sumatera, kisah legenda mirip Malin Kundang itu terdapat di sebuah pulau bernama Dedap atau biasa disebut dengan Dedap Durhaka.
-
Dimana letak Desa Budaya Pampang? Kampung ini juga menjadi salah satu objek wisata budaya di Kalimantan Timur, tepatnya di Kota Samarinda.
-
Dimana letak Desa Wisata Danau Diateh? Desa wisata ini berada di kawasan Nagari Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.
-
Apa yang menarik di Taman Lembah Dewata? Taman Lembah Dewata adalah wisata danau yang dilengkapi berbagai spot foto menarik dan cantik. Danau di sini memiliki pemandangan bukit hijau yang tampak indah. Selain danaunya, Anda juga bisa menikmati taman yang tak kalah menarik di tempat ini.
-
Di mana letak Desa Pacarpeluk? Mengutip situs indonesia.go.id, di Jawa Timur ada dua nama desa yang unik. Salah satunya Desa Pacarpeluk di Kabupaten Jombang.
Ada banyak area menarik di wahana pulau dongeng ini, di mana pengunjung terutama anak-anak akan merasakan pengalaman penjelajahan mirip di hutan dan sungai aslinya. Yuk simak keseruan wisata pulau dongeng.
Menaiki perahu menuju pulau dongeng
Untuk menjelajahi pulau dongeng, pengunjung diharuskan menyeberangi lautan lepas menggunakan sebuah perahu.
Anak-anak dan orang dewasa akan diarahkan untuk mendayung, agar perahu bisa bergerak.
Lokasinya berada di sebuah ruangan dengan dekorasi khas lautan, termasuk adanya layar besar yang menggambarkan pengunjung seolah tengah mendayung.
Selama beberapa menit, pengunjung akan ditemani narasi yang menceritakan penjelajahan di pulau dongeng tersebut.
Ada boneka bicara
Setelah seru mendayung di tengah lautan yang diterpa badai, pengunjung akan diarahkan menuju jembatan dan ruangan lain.
Namun sebelumnya, dua boneka berbicara akan menghibur pengunjung.
Boneka itu menyerupai orang dan kera yang saling berinteraksi. Tak jarang, kedua boneka mengundang gelak tawa dari anak-anak dan pengunjung di sana.
Setelahnya terdapat wahana jembatan hingga ruangan gelap. Pengunjung akan diberikan sejumlah tantangan agar bisa lolos dari ruangan tersebut.
Melatih kekompakan
Selain melewati lautan dan ruangan gelap, pengunjung akan diajak untuk saling bekerja sama dan berinteraksi di sana.
Seperti di ruangan wahana burung raksasa, jika ingin burung tersebut terbang, anak-anak yang datang diharuskan menarik tali-tali yang tersedia di sana.
Tak perlu khawatir, karena pemandu akan dengan senang hati membimbing pengunjung melatih kekompakan di sana.
Jadi wisata tengah kota yang seru
Berwisata di pulau dongeng ini tentu membawa pengalaman seru bagi pengunjung. Ini karena mereka seakan dibawa untuk menjelajahi pulau yang penuh dengan petualangan.
Pengalaman menyenangkan ini turut dirasakan salah satu pengunjung bernama Sierra yang senang berlibur di pulau dongeng.
“Seru banget di sini, ada melewati badai, menaiki perahu dan mengumpulkan daun,” katanya, mengutip Liputan6.
Nuansanya seakan nyata
Sierra mengatakan, salah satu yang menarik adalah ketika menaiki perahu di tengah suasana lautan.
Di sana pengunjung dapat merasakan suasana seperti badai, dengan efek buatan yang makin membuat wahana itu seakan nyata.
“Yang seru itu pas naik perahu di laut, kayak ada di laut beneran,” jelas Sierra, salah satu pengunjung.
Mencari teka teki
Koordinator wahana, Aris Ananda mengatakan bahwa wisata keluarga pulau dongeng ini menawarkan pengalaman penjelajahan yang menantang namun tetap aman dan nyaman bagi anak-anak.
Pengunjung akan diarahkan untuk mencari karakter bernama Nano, namun melalui petunjuk-petunjuk yang ada di lokasi.
“Jadi kita bermain dengan karakter Nano di sini, kemudian dia hilang dan kita semua mencarinya dengan perahu, kita masuk ke lautan yang diterpa badai,” katanya
Harga tiket masuk
Adapun untuk tiket masuk dikenakan harga berbeda untuk setiap jenis kunjungan. Jika datang di hari Senin sampai Jumat, pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp35 ribu per orang.
Untuk weekend di hari Sabtu dan Minggu harga tiketnya berbeda, yakni Rp50 ribu per orang.