Lahan gambut seluas 3 hektare di Pekanbaru terbakar
Kebakaran yang melanda lahan gambut yang ditumbuhi semak belukar itu sangat sulit dipadamkan.
Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di jalan Air Hitam, Kecamatan Payung Sekaki kota Pekanbaru Riau, Rabu (10/8). Polisi dan TNI langsung ke lokasi sejak pagi berusaha melakukan pemadaman.
Pantauan merdeka.com, hingga pukul 18.30 WIB, api mulai padam. Namun, 40 personel polisi bersama 10 anggota TNI masih berusaha melakukan pendinginan di lahan yang masih berasap. Sebab, lahan yang diperkirakan sekitar 3 hektare.
"Sejak tadi ini terjadi, masih kita berusaha melakukan pendinginan di sini," ujar Kapolda Riau Brigjen Pol Supriyanto. Dia datang ke lokasi bersama Kabid Humas AKBP Guntur Aryo Tejo, Kapolresta Pekanbaru Kombes Tonny Hermawan, dan Dandim kota Pekanbaru Letkol Tunjung S.
Sementara itu, Tonny menjelaskan, kebakaran yang melanda lahan gambut yang ditumbuhi semak belukar itu sangat sulit dipadamkan. Ditambah lagi lokasi yang jauh dari pemukiman penduduk dan sulit dijangkau mobil pemadaman.
Di lokasi terlihat jajaran petinggi Polda Riau dan Polresta Pekanbaru bersama puluhan personel polisi dan TNI yang tengah berusaha memadamkan api. Meski sudah padam, polisi masih berjaga dan melakukan pendinginan agar api tidak kembali berkobar.