Lalu Lintas Siang Ini: 2 Kecelakaan di Tol Cikampek, Puncak Satu Arah ke DKI
Sementara itu, situasi di Tol Japek masih mengalami kepadatan sejak pagi tadi.
Arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan menuju luar kota tampak padat, Rabu (28/10). Hal ini dampak dari libur panjang akhir pekan ini.
Pantauan merdeka.com, telah terjadi kecelakaan di lajur 2 Cibatu KM 25 arah Cikampek. Hingga Pukul 13.25 WIB, kecelakaan tersebut sedang dalam penanganan petugas.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Bagaimana ciri khas pantun lucu? Tentunya dengan menggunakan pola yang berirama dan penuh humor, patun dapat menghadirkan keceriaan di tengah-tengah kegiatan sehari-hari.
-
Kapan pantun palang pintu dilantunkan? Pantun palang pintu Betawi biasanya digunakan dalam acara pernikahan atau pertunangan sebagai bagian dari tradisi adat Betawi.
-
Apa itu pantun bijak lucu? Salah satunya adalah pantun bijak lucu yang mengandung unsur humor sekaligus penuh makna.
-
Kapan Danau Maninjau terbentuk? Asal usul Danau Maninjau ini bisa terbentuk adalah akibat dari erupsi vulkanik dari Gunung Sitinjau yang terjadi pada 52.000 tahun silam. Erupsi tersebut membentuk sebuah kaldera yang dari waktu ke waktu berubah menjadi sebuah danau.
Dalam laporan Jasa Marga, kecelakaan juga terjadi di Cikarang Timur KM 36 arah Cikampek di lajur 2. Sekitar Pukul 13.26 WIB, kecelakaan ini dalam penanganan petugas dan selesai ditangani pada Pukul 13.56.
Sementara itu, situasi di Tol Japek masih mengalami kepadatan sejak pagi tadi.
"13.28 WIB #Tol_Japek Cikarang Barat KM 33- Cikarang Timur KM 36 PADAT, kepadatan volume lalin. Cikarang Timur KM 37 - Karawang Barat KM 42 PADAT, kepadatan volume lalin" dikutip dari akun twitter @PTJASAMARGA pada Rabu (28/10).
Pada Pukul 14.03-14.04 WIB, Kepadatan di Tol Japek juga terjadi di Karawang Barat KM 48-KM 50, Karawang Timur KM 54-57, dan Karawang Timur KM 59-KM 61 arah Cikampek. kepadatan juga terjadi di Karawang Barat KM 51- KM 50 arah Jakarta.
Untuk di jalur Puncak, pemberlakuan satu arah mulai Pukul 14.08 WIB menuju Jakarta.
Reporter Magang: Maria Brigitta Jennifer
Baca juga:
Libur Panjang, Penumpang di Bandara I Gusti Ngurah Rai Meningkat 50 Persen
Hari Pertama Libur Panjang, Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Masih Sepi
Mulai Libur Panjang, 147.000 Kendaraan Sudah Tinggalkan Jakarta
Menkes Terawan Minta Pemda Antisipasi Potensi Penularan Covid-19 saat Libur Panjang
Libur Panjang, Polda Sumsel Siapkan 80 Posko Pengamanan dan Razia Protokol Kesehatan
Siang Ini, Tol Jakarta-Cikampek Berlaku Contra Flow