Detik-Detik Mobil Dinas Lubuklinggau Terjang Jalan yang Baru Dicor, Tuai Sorotan
Mobil dinas berwarna hitam ini tampak melewati jalan yang baru selesai dicor. Aksinya tuai hujatan warganet.
Mobil dinas berwarna hitam ini tampak melewati jalan yang baru selesai dicor. Aksinya tuai hujatan warganet.
Detik-Detik Mobil Dinas Lubuklinggau Terjang Jalan yang Baru Dicor, Tuai Sorotan
Mobil Dinas
Beginilah momen saat mobil pelat merah nomor BG 44 HZ melewati jalanan yang baru dicor. Diketahui mobil ini ialah mobil Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lubuklinggau.
Lewati Jalanan yang Dicor
Mobil dinas berwarna hitam ini tampak melewati jalan yang baru selesai dicor di Desa T2 Purwakarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas, Lubuklinggau. Jalanan ini pun langsung rusak dan berantakan. Terdengar suara kuli yang geram.
Terpaksa Lewat
Kadispora mengungkapkan ia tidak ada niatan untuk menerobos jalan yang baru dicor. Ia terpaksa lewat karena jalan di tengah perkebunan karet ini sempit dan tidak bisa belok. Selain itu tidak ada papan peringatan jika jalan sedang dicor.
“Kadispora Lubuklinggau Purnomo menjelaskan ia sama sekali tidak ada niatan untuk menerobos atau melindas jalan cor basah tersebut,” dikutip dari nstagram @makassar_iinfo,
Viral
Video yang diunggah pada 9 Agustus kemarin ini pun menjadi viral dan mencuri perhatian warganet.
"Bukannya benerin jalan malah ngerusakin jalan," tulis @yongkyputrau.
"Orang orang yang pegang jabatan tinggi itu seperti preman yg pegang senjata buat gagah-gagahan. Mereka seperti pemilik kebenaran itu sendiri," tulis @ridoekal.
"mantap, sopirnya perlu diviralkan nanti toh cuma minta maaf...lanjutkan pak sopir," tulis @indraken2546.