Ledakan Priok, Pusdik Pol Air rusak hingga 70 persen
Hampir seluruh plafon bangunan yang terbuat dari gipsum jebol.
Ledakan gudang amunisi Markas Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL, Pondok Dayung, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (5/3) lalu, mengakibatkan Pusat Pendidikan (Pusdik) Pol Air mengalami kerusakan. 70 persen Pusdik Pol Air mengalami kerusakan hingga 70 persen.
Hampir seluruh plafon bangunan yang terbuat dari gipsum jebol ditembus oleh atap bangunan yang roboh. "Kerusakan mencapai rata-rata 60 sampai 70 persen kerusakannya dan ada kejatuhan atap, tembus sampai bawah. Kerangka patah menembus plafon gipsum. Ada yang mengenai lantai dan meja," ujar Kepala Pusdik Pol Air, Kombes Pol I Wayan Sunartha, Kamis (6/3).
Menurutnya, bangunan yang terkena imbas ledakan antara lain; gedung utama, ruang staf hingga gedung olahraga dan kantin. Bahkan ruangan Nyoman mengalami kerusakan.
"Ada 18 titik yang mengalami kerusakan, gedung utama kita rusak. Aula sebelah ruangan saya kacanya pecah. Staf dan ruang makan, bangunan olahraga. Semua plafon dari gipsum jebol," tuturnya.
Untuk saat ini, pihaknya sedang menghitung total biaya kerugian dari ledakan gedung amunisi milik TNI AL tersebut. Selanjutnya, dia akan memanggil ahli untuk mengecek kondisi bangunan apakah masih layak atau tidak.
"Tim ahli sedang membersihkan. Mungkin dari PU akan digandeng melihat bentuk kerusakan," lanjutnya.
Untuk siswa Pusdik sendiri, Nyoman menegaskan semua selamat tanpa adanya korban atau cedera ringan. "Tidak terluka. Kondisi saat kejadian memang panik. Tapi kita tenang, setelah itu kita baru evakuasi baru keluar. Termasuk personel saya aman semua," katanya.
Menurutnya, salah satu personel polisi yang luka adalah Kanit Provost Pusdik Polair Lemdikpol Iptu Muhammad Isa yang mengalami luka pada pergelangan tangan kanan. Namun, saat ini kondisi Iptu Muhammad Isa sudah membaik.
"Sudah baik. Ini lagi ikut bersih ruangan," pungkasnya.
Pantauan merdeka.com, sejumlah bangunan di DitPol Air Polda Metro Jaya dan Pusdik Mabes Polri terutama atapnya mengalami kerusakan parah bahkan ambruk. Selain itu, beberapa kapal di sekitar tersebut juga mengalami kerusakan di bagian badan kapal.
Baca juga:
Panglima TNI harus pastikan tak ada lagi gudang amunisi meledak
Pasukan Katak risau berangkat perang karena kekurangan kondom
Kisah Kopaska suap polisi Malaysia dalam misi sabotase
DPR akan bantu benahi markas dan gudang senjata Kopaska
PKB minta penyebab ledakan gedung amunisi diungkap ke publik
-
Di mana ledakan gudang amunisi TNI terjadi? Lokasi ledakan Gudang Amunisi Daerah (Gudmurad) Desa Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/3) lalu menyisakan pertanyaan.
-
Kapan ledakan gudang amunisi TNI terjadi? Lokasi ledakan Gudang Amunisi Daerah (Gudmurad) Desa Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/3) lalu menyisakan pertanyaan.
-
Apa tugas utama Korps Marinir TNI AL? Sebagaimana kita tahu, Korps Marinir adalah satuan unit pada TNI AL yang memiliki tugas untuk menyelenggarakan operasi amfibi, pertahanan pantai, pengamanan pulau terluar, pembinaan potensi maritim, hingga pembina kekuatan serta kesiapan operasi satuan.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
-
Kenapa gudang amunisi TNI dianggap rahasia? Sehingga, tidak bisa sembarang orang bisa mengetahui terkait gudang amunisi tersebut.“Kan orang juga nggak tahu di situ ada gedung munisi. Nggak tahu (orang), karena gudang munisi kan sifatnya rahasia tertutup dia,” ujarnya.