Mahasiswa Makassar gelar aksi desak Setya Novanto dipecat
Mereka juga membakar poster ketua DPR sebagai bukti penolakan terhadap figur politisi ini.
Sejumlah mahasiswa yang mengatasnamakan aliansi mahasiswa Makassar turun aksi, Senin, (7/12) di Jalan AP Pettarani, tepat di depan gedung DPRD Makassar. Mereka menuntut agar ketua DPR Setya Novanto, politisi asal Partai Golkar yang tengah mengikuti sidang ke tiga Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) segera dipecat.
Aksi berlangsung sejak pukul 14.00 WITA dengan mengambil sebagian badan jalan namun tidak memacetkan arus lalu lintas. Dalam aksinya, Arwan, salah seorang orator di tengah mahasiswa ini menyerukan agar MKD keluarkan keputusan yang objektif, tidak ada negosiasi politik, tidak ada diskriminasi hukum.
"Dari rekaman yang diperdengarkan oleh MKD jelas di sana ada upaya bagi-bagi saham jelas ini menciderai etika yang ada dan melukai hati rakyat. Setya Novanto harus segera turun dari jabatannya," seru Arwan seraya menambahkan, mafia saham Freeport harus segera digantung.
Dalam aksinya, mahasiswa yang menyertai teatrikal ini juga menyuarakan agar seluruh elemen mewujudkan hukum yang demokratis. Mereka juga membakar poster ketua DPR sebagai bukti penolakan terhadap figur politisi ini.