Malam Tahun Baru, polisi gelar razia besar-besaran di Puncak
Kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat akan langsung ditilang.
Untuk mengantisipasi kemacetan dan tindak kejahatan saat malam pergantian tahun, jajaran Polres Bogor bersama petugas gabungan lainnya bakal menggelar operasi di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Selasa (31/12). Razia gabungan tersebut sebagai salah satu upaya menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat saat malam tahun baru, khususnya di kawasan Puncak.
"Selain menutup jalur sejak pukul 19.00 WIB Selasa (31/12) hingga Rabu (01/01/2014), kami juga akan menggelar razia besar-besaran dengan sasaran kendaraan yang tak dilengkapi surat-surat alias bodong dan pengunjung yang membawa senjata tajam/api, miras maupun narkoba," kata Kapolres Bogor AKBP Asep Safrudin, Jumat (27/12).
Rencananya, razia tersebut akan digelar di pintu masuk kawasan Puncak, tepatnya di kawasan Simpang Gadog, Ciawi, Kabupaten Bogor. "Jadi jangan harap pengemudi yang tidak dilengkapi surat-surat kendaraannya bisa masuk dan naik ke kawasan Puncak untuk merayakan malam pergantian tahun," tegas Asep.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Bogor AKP Muhammad Chaniago memaparkan titik-titik lokasi pintu masuk kawasan Puncak yang akan dilakukan kegiatan operasi gabungan tersebut yakni perempatan Ciawi, dan selepas gerbang tol Ciawi. "Operasi ini akan kami gelar beberapa jam sebelum pemberlakuan penutupan jalur puncak saat malam pergantian Tahun Baru," katanya.
Ia mengatakan, selama pelaksanaan libur panjang siswa sekolah yang bertepatan dengan hari raya Natal dan jelang Tahun Baru, arus lalu lintas di jalur Puncak hampir setiap hari mengalami peningkatan. "Setiap harinya di musim liburan ini berdasarkan data dari Jasa Marga di Gerbang Tol Jagorawi, jumlah kendaraan yang keluar tol dan masuk ke kawasan puncak sekitar 40 ribu unit, jumlah itu belum ditambah jumlah kendaraan roda dua dan empat yang masuk dari non tol atau via jalur Kota Bogor," katanya.
Ia menjelaskan, kemacetan yang terjadi di jalur Puncak mengakibatkan tidak seimbangnya antara volume kendaraan dengan kapasitas ruas jalan. "Kepadatan yang terjadi saat natal dan malam tahun baru dikarenakan banyaknya kendaraan yang keluar masuk penginapan serta tempat wisata di wilayah Kecamatan Megamendung dan Cisarua," tandasnya.
Baca juga:
Tahun Baru, Fathanah akan lomba main gaple di Rutan KPK
Kepadatan Bandara Soekarno-Hatta jelang libur tahun baru
Polisi akan tertibkan konvoi kendaraan saat malam tahun baru
Jelang tahun baru, tarif hunian di Anyer melonjak 200 persen
Pemuda Aceh juga tegas menolak perayaan tahun baru
-
Kapan puncak mudik tahun ini? Tahun ini, diprediksi 123 juta orang akan melakukan perjalanan mudik. Puncak mudik diprediksi tanggal 18-21 April.
-
Kapan perayaan Tahun Baru Hijriyah? Perayaan tahun baru Hijriah jatuh pada tanggal 1 Muharam, dalam kalender Hijriah.
-
Kapan Tahun Baru Islam 1446 H? Link Twibbon Tahun Baru Islam 1446 Hijriah, Jatuh pada 7 Juli 2024
-
Kapan Tahun Baru 2024? Tak terasa, tahun 2023 segera berlalu dan mendekati 2024.
-
Kapan Nasha Anaya merayakan ulang tahunnya yang ke-14? Lahir pada Hari Valentine, Nasha baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-14 pada tanggal 14 Februari 2023.
-
Kapan Tahun Baru Hijriah dimulai? " Muharam adalah bulan permulaan. Padanya ada awal dari kebangkitan. Sudah semestinya kita selalu berbenah menyiapkan diri untuk terus berbuat kebaikan."