Ma'ruf Amin Olahraga di Manokwari, Didampingi Pangdam dan Gubernur
Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin beserta istri Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin mengunjungi Markas Kodam XVIII/Kasuari. Dalam kesempatan itu, Ma’ruf sekaligus melaksanakan olahraga bersama di Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Jumat (15/10) pagi.
Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin beserta istri Wury Estu Handayani Ma’ruf Amin mengunjungi Markas Kodam XVIII/Kasuari. Dalam kesempatan itu, Ma’ruf sekaligus melaksanakan olahraga bersama di Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Jumat (15/10) pagi.
Olahraga Ma’ruf dan istri langsung didampingi Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, dan Gubernur Provinsi Papua Barat Dominggus Mandacan.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
Kapendam XVIII/Kasuari Kolonel Arm Hendra Pesireron mengatakan, kedatangan Wapres ke Makodam XVIII/Kasuari ini merupakan salah satu rangkaian kunkernya ke wilayah Manokwari.
"Kegiatan olahraga ini juga bertujuan untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran tubuh serta mempererat tali silaturahmi," katanya dalam siaran pers yang diterima merdeka.com.
Katanya, usai berolahraga Ma'ruf dan rombongan mengelilingi komplek Kodam XVIII/Kasuari. Ia pun menyampaikan, kalau kunjungan ini merupakan yang pertama kalinya.
"Acara olahraga jalan sehat tersebut diakhiri dengan foto bersama dan acara ramah tamah di Kebun Wisata Kasuari Green, Kodam XVIII/Kasuari," katanya.
Ikut dalam kegiatan ini, Kapolda Papua Barat beserta istri, Kabinda Papua Barat, Kasdam XVIII/Kasuari, para pejabat Kodam dan Polda Papua Barat, Ketua dan Wakil Ketua Persit KCK Daerah XVIII/Kasuari dan Ketua PKK Provinsi Papua Barat.
Baca juga:
Wapres Puji Kompleks Makodam XVIII Kasuari: Tempat Ibadah Lengkap dan Ada Area Kebun
Polemik Gelar Doktor Kehormatan UNJ, Mendikbud Ristek Diminta Turun Tangan
Kemendikbudristek soal Polemik Pemberian Gelar Kehormatan ke Ma'ruf & Erick Thohir
Wapres Meminta Papua Barat Selesaikan Kemiskinan Esktrem pada 2021
Wapres: Manfaat Pembangunan Harus Harus Dirasakan Orang Asli Papua